Suara.com - Tony Parker mencetak 30 poin bagi San Antonio Spurs, Sabtu (8/3/2014) waktu setempat, saat mereka harus berjuang di kandang menundukkan Orlando Magic, tim yang saat ini duduk di posisi bawah.
Hanya berselang dua hari setelah tampil luar biasa menekuk Miami Heat, Spurs sempat harus kesulitan menghadapi Magic. Namun pada akhirnya, kemenangan beruntun keenam itu mampu diraih dengan skor 121-112.
Parker yang baru bermain untuk keempat kalinya usai beristirahat karena cedera, mencetak 11 dari 19 tembakannya di lapangan. Bagi Spurs, hasil ini membuat posisi mereka imbang dengan Oklahoma City Thunder di puncak klasemen Wilayah Barat.
Di laga lainnya, Utah Jazz pun sukses mengalahkan Philadelphia 76ers dengan skor 104-92. Gordon Hayward menyumbang 22 poin di laga ini, sementara guard Alec Burks yang tampil sebagai cadangan ikut menyumbang 19 poin.
Burks punya peran penting ketika di sisa waktu 2 menit 36 detik memasukkan tembakan tiga angka yang membuat Jazz unggul saat skor imbang 91-91. Hayward kemudian memaksimalkannya dengan dua tembakan tiga angka di sisa 1 menit terakhir.
Sementara bagi 76ers, hasil ini hanya memperburuk rekor mereka menjadi 16 kekalahan beruntun.
Hasil laga NBA lainnya weekend ini:
-New York Knicks vs Cleveland Cavaliers: 107-97
-Memphis Grizzlies vs Charlotte Bobcats: 111-89
-Washington Wizards vs Milwaukee Bucks: 114-107
-LA Clippers vs Atlanta Hawks: 109-108
(Reuters/Infostrada)