10 dari 44 Posko Pengungsi Sinabung Telah Kosong

admin Suara.Com
Minggu, 02 Maret 2014 | 11:36 WIB
10 dari 44 Posko Pengungsi Sinabung Telah Kosong
Pengungsi Sinabung kembali ke rumah mereka masing-masing di Desa Rimo Kayu, Karo, Sumut, Jumat (14/2). (Foto: Antara/Dedy Zulkifli)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengungsi erupsi Gunung Sinabung kini telah meninggalkan 10 posko penampungan di Kabanjahe, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara. Posko penampungan tersebut kini sudah dalam keadaan kosong ditinggalkan warga.

Koordinator Media Massa Penanggulangan Bencana Sinabung di Kabanjahe, Jhonson Tarigan menyatakan, sebagian korban erupsi Gunung Sinabung sudah kembali ke desa yang berada di luar radius 5 kilometer dari gunung merapi.

"Sudah hampir dua minggu lamanya pengungsi Sinabung itu menempati desa dan pulang ke rumah mereka. Dari 44 jumlah Posko Penampungan pengungsi itu, 10 diantaranya sudah sepi dan tidak ada penghuni," kata Jhonson.

Sedangkan jumlah pengungsi erupsi Sinabung, Sabtu, (1/3) tercatat 15.873 orang atau 5.002 kepala keluarga (KK).Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi meningkatkan status Gunung Sinabung dari level "Siaga" menjadi "Awas" terhitung mulai Minggu, (24/11) sekitar pukul 10.00 WIB.

Status Awas tersebut berpotensi menyebabkan makin meluasnya lontaran material berukuran 3-4 cm yang jaraknya diperkirakan mampu mencapai 4 km. Masyarakat yang bermukim dalam radius 5 Km dari kawah Gunung Sinabung direkomendasikan untuk diungsikan. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI