Suara.com - Pertemuan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini dengan Wakil Ketua DPR RI dari Partai Golkar Priyo Budi Santoso menimbulkan pertanyaan di internal PDI Perjuangan. Salah satu fungsionaris yang mempertanyakan pertemuan tersebut adalah Budiman Sujadmiko.
"Kenapa tidak memberitahu kami di Fraksi PDIP dulu? Saya juga belum tahu apakah sudah ada pemberitahuan ke Ibu Mega selaku Ketua Umum PDI Perjuangan, nanti saya cek," ujar anggota DPR RI F-PDI Perjuangan usai talkshow bertema "Berperang Citra di Social Media" di Jakarta Pusat, Sabtu (22/2/2014).
Menurut Budiman, meski Risma menemui Priyo karena diundang, namun sebagai kader PDI Perjuangan tetap harus memberitahukan pertemuan tersebut. "Atau setidaknya, memberitahukan apa hasil pertemuan tersebut. Sampai sekarang saya belum mengetahuinya," ungkap Budiman.
Budiman menambahkan dirinya tidak menyalahkan atau mempertanyakan Priyo Budi Santoso sebagai pihak yang mengundang Risma yang mengundang Rismpada Kamis (20/2/2014).
"Tidak ada kewajiban Wakil Ketua DPR untuk melaporkan rencana atau hasil pertemuannya. Kader PDI Perjuangan kan Bu Risma, sebagai kader dia wajib melaporkan ke Ketua DPD, ke Fraksi dan pimpinan DPP," tandas Budiman.