Felipe Massa Senang Perkuat Tim Williams

admin Suara.Com
Kamis, 13 Februari 2014 | 12:00 WIB
Felipe Massa Senang Perkuat Tim Williams
Felipe Massa dalam uji coba tim Williams. (Foto: FoxSports)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Felipe Massa mengungkapkan sukacitanya bergabung dengan tim Formula 1 (F1) Wiliams. Pembalap asal Brasil itu pun menegaskan siap memberi hasil positif dalam debut bersama tim barunya tersebut.

Sebelumnya, selama delapan tahun terakhir, Massa merupakan pembalap tim Ferrari. Prestasi terbaiknya adalah pada musim balapan 2008 di mana dia nyaris mendapatkan gelar juara, namun harus kalah dengan selisih 1 poin saja dari Lewis Hamilton.

Sementara, pada musim balapan 2013 lalu, pembalap berusia 32 tahun ini hanya berada di posisi ke-8. Hal itu kemudian memicunya untuk berpindah tim, demi membuka lagi peluang mengejar ambisi juara yang masih belum terpenuhi.

"Saya berpindah ke tim yang benar-benar menerima saya dengan tangan terbuka," ungkap Massa dalam sebuah konferensi pers belum lama ini.

"Saya membutuhkan perubahan ini, dan saya kira tim ini (Williams) juga membutuhkan hal itu," ujarnya lagi. "Saya benar-benar sedang termotivasi. Ini adalah momen spesial bagi saya," tambahnya.

Dalam sesi uji coba di Jerez, akhir Januari kemarin, Massa langsung mencoba mobil tim Williams yang akan dipacunya di balapan. Dia pun merasa optimistis bakal mampu menghasilkan sesuatu di seri balapan perdana di Australia, 16 Maret depan.

"Mengawali dengan baik bisa selalu membantu. Terutama karena kini kami memiliki mobil yang sama sekali berbeda, yang tentu membutuhkan gaya mengemudi yang berbeda pula," tuturnya.

"Saya rasa memang banyak hal yang perlu dipelajari dengan mobil ini, dan masih banyak yang harus dibereskan agar mobil kami bisa lebih baik," ungkap Massa pula.

"Sulit mengatakan akan seberapa bagus kami nanti. Biasanya, di balapan-balapan awal akan cukup sulit untuk sekadar bisa finish," sambungnya lagi. "Tapi awalnya sudah bagus, dan saya merasa senang," tandasnya. (Scoresway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI