Silsilah Keluarga Renata Kusmanto Istri Fachri Albar

Ruth Meliana Suara.Com
Kamis, 24 April 2025 | 14:59 WIB
Silsilah Keluarga Renata Kusmanto Istri Fachri Albar
Fachry Albar dan Renata Kusmanto usai menjalani akad nikah di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan. (suara.com/Yazir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Usai Fachri Albar ditangkap polisi untuk ketiga kalinya dengan kasus yang sama, yakni narkoba, nama Renata Kusmanto juga turut dibicarakan oleh publik. Renata Kusmanto adalah istri Fachri Albar yang dinikahi pada 12 Juni 2014 silam.

Dari pernikahannya tersebut, mereka berhasil dikaruniai 2 orang anak, yakni River Syech Albar dan Clover Satin Albar.

Sebelumnya, Fachri Albar pernah tersandung kasus narkoba dan menjadi buronan pada tahun 2007. Meski Fachry Albar memiliki jejak kriminal yang cukup buruk, hal ini tak membuat Renata Kusmanto mengurungkan niatnya untuk menikah dengan aktor pria tampan tersebut.

Hingga pada 20 April 2025, Fachri ditangkap kembali oleh Polres Metro Jakarta Barat atas dugaan penyalahgunaan narkoba. Hal itu membuat nama Renata menjadi perbincangan karena dianggap cukup sabar menghadapi tingkah laku buruk sang suami.

Banyak dari warganet mempertanyakan siapa sebenarnya Renata Kusmanto dan seperti apa silsilah keluarganya.

Profil dan jejak karir Renata Kusmanto

Potret Terbaru Renata Kusmanto. [Instagram/renata711]
Potret Terbaru Renata Kusmanto. [Instagram/renata711]

Sebelum menikah dengan Fachri Albar, Renata Kusmanto sudah memiliki nama besar di dunia hiburan Tanah Air. Ia merupakan seorang aktris sekaligus model ternama yang sudah malang melintang di layar kaca. 

Renata lahir di Klaten, Jawa Tengah, pada 7 November 1982. Kariernya di dunia hiburan tanah air berawal dari saat dirinya dipilih menjadi model video klip untuk lagu berjudul Sejujurnya yang dinyanyikan oleh Vina Panduwinata pada tahun 2006.

Adapun beberapa judul lagu yang menampilkan wajahnya sebagai model video klip, di antaranya Luluh dari Samsons, Lirih lagu Ari Lasso, Karena Kamu Cuma Satu Lagu dari Naif, Katakanlah dari Drive, dan masih banyak judul lainnya.

Baca Juga: 8 Pesona Renata Kusmanto Istri Fachry Albar, Aura dan Gayanya Mahal!

Tak hanya mengawali kariernya sebagai model, ibu dua anak ini juga mencoba peruntungannya di dunia akting. Debut aktingnya di layar lebar diawali dengan perannya dalam film berjudul Nazar yang tayang pada tahun 2009.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI