Suara.com - Ashanty kembali membagikan perkembangan studi S3-nya di media sosial. Setelah berhasil melewati tahap ujian kualifikasi sebagai calon Doktor pada Agustus 2024 lalu, sekarang Ashanty memasuki babak baru.
Dilihat dari akun TikTok pribadi, babak baru yang berhasil ditaklukan Ashanty adalah ujian proposal disertasi. Tugas Akhir S3 Ashanty diketahui berjudul "Strategi Adaptasi Penyanyi Baby Boomers dan Generasi X Terhadap Transformasi Digital".
Selama ujian, Ashanty mempresentasikan proposal disertasinya di hadapan penguji yang biasa terdiri tim promotor (dosen pembimbing utama dan co-promotor) dan dosen penguji lainnya dari dalam dan/atau luar program studi.
Ashanty nampak sangat tegang selama ujian proposal disertasi. Beruntung, istri Anang Hermansyah itu dinyatakan lulus dengan nilai yang tidak main-main, yakni 88 atau kategori A. Ashanty tak kuasa menahan haru pada momen tersebut.
"Alhamdulillah dapat A! Terima Kasih ya Allah. Bener-bener hari yang luar biasa, dari mulai mual-mual, ke toilet berkali-kali, nangis, shock, deg-degan, happy, bangga wahh semua jadi satu!" tulis Ashanty pada Rabu (23/4/2025).
"Setelah sempet mundur akhirnya selesai juga ujian proposal aku, tinggal beberapa step lagi yang pasti nggak akan mudah, tapi aku bangga sudah bisa sampai di titik ini," imbuhnya.
Tidak sendiri, Ashanty didampingi oleh Anang Hermansyah selama ujian proposal disertasi kemarin. Diakui oleh Ashanty, sang suami memiliki peran penting dalam perjalanannya menyelesaikan kuliah S3.
"Makasih suamiku! sudah selalu menjadi teman debat, teman konsultasiku! meskipun kadang aku ingin menyerah, kamu selalu ngeyakinin aku untuk berjuang! Semoga tesis kamu nanti juga lancar dan bisa selalu saling support yaa. Love you sayang @AnangHijau," tulis Ashanty mengiringi video dirinya didampingi Anang selama ujian.
Fakta bahwa Ashanty tetap berjuang menyelesaikan pendidikan S3-nya di tengah kesibukannya sebagai artis menuai pujian dari netizen. Tidak sedikit juga netizen yang penasaran dengan detail kuliah S3 Ashanty, termasuk soal kampusnya.
Baca Juga: Azriel Hermansyah Minta Maaf Saat Lebaran, Kris Dayanti Akui Dirinya yang Lebih Banyak Salah
Kira-Kira, Ashanty Kuliah S3 di Mana?
Ashanty tidak memilih kampus sembarangan ketika memutuskan untuk kuliah S3. Ibu sambung Azriel Hermansyah itu diketahui kuliah S3 di Universitas Airlangga (UNAIR), Surabaya.