- Buka situs haji.kemenag.go.id lewat browser di HP atau laptop kamu.
- Scroll ke bawah sampai ketemu bagian "Estimasi Keberangkatan".
- Masukkan 10 digit nomor porsi kamu di kolom yang tersedia.
- Jangan lupa centang verifikasi "Saya bukan robot".
- Klik tombol "Cari".
Nanti akan muncul informasi lengkap soal estimasi keberangkatan kamu. Mulai dari nama, asal provinsi atau kota, posisi kamu di antrean, sampai perkiraan tahun berangkat baik versi Masehi maupun Hijriah.
2. Cek via Aplikasi Pusaka
Kalau kamu lebih suka pakai aplikasi, tinggal unduh aplikasi Pusaka yang dibuat resmi oleh Kemenag. Caranya:
- Download aplikasi Pusaka di Google Play atau App Store.
- Setelah terpasang, buka aplikasinya dan pilih menu "Islam".
- Pilih "Layanan Haji dan Umrah", lalu klik "Estimasi Keberangkatan".
- Masukkan nomor porsi kamu dan tekan tombol cari.
Dalam hitungan detik, info keberangkatan kamu bakal langsung muncul. Nggak jauh beda dengan versi website, tapi aplikasi ini cocok banget buat kamu yang sering mobile.
Perlu diingat, informasi estimasi keberangkatan itu bisa berubah sewaktu-waktu, tergantung dari perubahan kebijakan, kuota nasional, atau penyesuaian dari Kemenag. Jadi, jangan lupa cek secara berkala, ya!
Selain itu, kalau kamu mengalami kendala teknis atau kesulitan memahami data yang muncul, kamu bisa langsung datang ke Kantor Kemenag terdekat atau minta bantuan ke petugas haji di tempat kamu mendaftar dulu.
Dengan kamu tahu cara cek estimasi keberangkatan ini, kamu bisa lebih siap menyusun rencana keberangkatan. Entah itu urusan fisik, mental, finansial, atau bahkan cuti kerja dan persiapan keluarga. Jadi, jangan tunggu-tunggu lagi, yuk cek nomor porsi kamu sekarang juga dan doakan semoga semua prosesnya dilancarkan!