Namun, pastikan untuk membersihkan kulit secara lembut, karena menggosok kulit terlalu kencang dapat menimbulkan iritasi pada kulit yang dapat mempercepat penuaan dini.
Kemudian, cuci kulit wajah secara lembut untuk menghilangkan polusi, riasan, dan zat lain yang dapat menimbulkan iritasi atau menyumbat pori-pori kulit.
4. Berhenti merokok
Merokok adalah kebiasaan negatif dan dapat menimbulkan berbagai dampak kesehatan pada tubuh, tanpa terkecuali kulit.
Pada kulit, kebiasaan merokok dapat mempercepat proses pemecahan kolagen dan menyempitkan pembuluh darah yang membawa oksigen dan nutrisi ke kulit.
Akibatnya, para perokok rentan untuk mengalami keriput lebih awal di kulit wajahnya. Selain itu, merokok juga dapat menyebabkan kuku dan ujung jari menguning, serta gusi dan bibir menghitam yang disebabkan oleh nikotin dan tar yang terkandung pada rokok.
5. Batasi konsumsi alkohol
Alkohol dapat membuat kulit dehidrasi dan melebarkan pembuluh darah bila dikonsumsi secara berlebihan. Sebab, alkohol dapat memaksa ginjal bekerja lebih keras dari waktu ke waktu.
Hal ini membuat berbagai organ penting pada tubuh kering, karena kelebihan cairan pada tubuh akan terbuang dalam jumlah yang besar melalui urine.
Baca Juga: 5 Krim Anti Aging Harga Terjangkau, Aman Samarkan Tanda Penuaan
Bila kulit mengalami dehidrasi, kulit akan cenderung lebih mudah berkerut, sehingga penuaan dini dapat terjadi. Selain itu, alkohol juga dapat menghilangkan vitamin A yang merupakan antioksidan penting untuk aktivitas dan regenerasi sel sehat pada tubuh.