Minta Masyarakat Belajar Teknologi dari Gen Z, Pidato Selvi Ananda di Hari Kartini Bikin Gagal Paham

Dinda Rachmawati Suara.Com
Rabu, 23 April 2025 | 15:05 WIB
Minta Masyarakat Belajar Teknologi dari Gen Z, Pidato Selvi Ananda di Hari Kartini Bikin Gagal Paham
Selvi Ananda di Hari Kartini (Instagram/setwapres)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari Kartini yang jatuh setiap 21 April selalu menjadi momen reflektif bagi bangsa Indonesia, terutama dalam hal emansipasi perempuan dan peran mereka dalam pembangunan.

Namun, pada peringatan kali ini, pidato Selvi Ananda, istri Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, justru menyita perhatian karena gaya penyampaiannya yang dinilai membingungkan publik.

Dalam sebuah acara peringatan Hari Kartini, Selvi Ananda menyampaikan bahwa masyarakat—terutama generasi yang lebih senior—seharusnya tidak hanya fokus mengajarkan generasi Z, tetapi juga belajar dari mereka, terutama dalam hal penggunaan teknologi.

“Kita yang senior-senior ini bukan berarti harus terlalu mengajarkan kepada Gen Z, tapi kita juga bisa belajar dari generasi ini. Bagaimana kita bisa menggunakan teknologi-teknologi… Generasi Z ini sangat kritis, jadi kita juga bisa belajar dari generasi muda ini…,” ujar Selvi dalam pidatonya seperti dikutip akun X @BungkusTukang pada Rabu (23/4/2025)

Pernyataan tersebut sebenarnya menyimpan niat baik, mengajak masyarakat untuk lebih terbuka terhadap perkembangan teknologi dan menyadari bahwa Gen Z memiliki keunggulan tersendiri, terutama dalam literasi digital dan pemanfaatan teknologi.

Namun, alur kalimat yang berbelit dan pengulangan kata “generasi” yang cukup dominan, membuat pesan tersebut sulit dicerna oleh sebagian besar audiens, termasuk di media sosial X.

Reaksi netizen pun bermunculan, terutama setelah cuplikan pidatonya diunggah oleh akun X (dulu Twitter) @bungkustukang. 

Beberapa komentar mencerminkan kebingungan yang sama. “Wis mbuhlah!,” tulis akun tersebut, yang kemudian dibalas netizen lain dengan nada bercanda: “Sakjane kowe ki ngomong opo toh ruuun run,” tulis @wan*****.

Ada pula yang mencoba menganalisis, “Topik dan catatannya penuh kata ‘generasi’, makanya Mbak Selvi-nya bingung... susah lepas dari kalimat ‘generasi’-nya,” ungkap akun @3wi****. 

Baca Juga: Pulang ke Rumah Jokowi, Selvi Ananda Disentil usai Tampak Cuek ke Kerumunan Warga

Bahkan, ada yang menyinggung soal kritik terhadap pemerintah, “Mengharapkan ada generasi yang kritis. Di kritisi ngamuk... Coba kasih tahu ke Presiden, bagaimana menghadapi orang yang kritis,” tulis @kwa****.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI