Suara.com - Destinasi wisata dengan vibes syahdu nan penuh kedamaian biasanya terletak jauh dari hiruk pikuk perkotaan. Berbagai tujuan wisata seperti desa wisata, pegunungan, pantai umumnya menjadi pilihan primadona lantaran menawarkan kedamaian yang jauh dari kota.
Kendati demikian, beberapa kota di berbagai daerah di Tanah Air justru menawarkan vibes serupa yang cocok untuk healing.
Seperti salah satunya diperkenalkan oleh seorang pengguna media sosial X (sebelumnya Twitter). Warganet tersebut memperkenalkan Salatiga yang merupakan kota tetapi punya kesan tersendiri yang membawa ketenangan.
"Buat gue, Salatiga tuh kota healing yang sebenarnya healing," tulis warganet tersebut lewat akun @/widinooo.
Pesona yang diperoleh diperoleh dari si warganet berasal dari suasana yang tenang. Baginya, tak perlu jauh-jauh mencari referensi wisata kuliner atau tempat nongkrong.
Cukup dengan menyusuri kota dengan berjalan kaki, warganet tersebut memperoleh pengalaman yang berharga.
"Kota tapi kehidupannya selow banget, ga perlu cari tempat wisata atau kuliner, cukup jalan kaki santai keliling kota dari sore sampe malem. Vibesnya syahdu, sejuk, kek tentram banget suasananya," lanjut si warganet.
Tak lupa, si warganet juga terpesona dengan keramahan dari warga sekitar. "Warganya pun ramah-ramah banget," pungkasnya.
Lantas, apa saja yang ditawarkan oleh Salatiga sebagai 'kota healing'? Adakah kota healing seperti Salatiga? Berikut rekomendasinya.
Baca Juga: 7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
Rekomendasi Kota untuk Healing
Salatiga: Dinobatkan jadi kota terindah di Jawa Tengah

Tak heran jika si warganet terpesona dengan Salatiga. Pasalnya, Salatiga sampai dinobatkan sebagai Kota Terindah di Jawa Tengah.