Puluhan Media Nasional Bergabung dalam UPH Media Gathering 2025 Lewat Cooking Competition

Selasa, 22 April 2025 | 19:51 WIB
Puluhan Media Nasional Bergabung dalam UPH Media Gathering 2025 Lewat Cooking Competition
Media Gathering Universitas Pelita Harapan 2025. (Dok: UPH)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Universitas Pelita Harapan (UPH) kembali menunjukkan komitmennya untuk mempererat hubungan dengan media massa melalui acara tahunan "Media Gathering 2025".

Tahun ini, dengan tema “Building Impact: Connect & Collaborate”, UPH mengundang lebih dari 25 perwakilan media untuk berpartisipasi dalam acara team building. Acara ini disajikan dalam format unik Cooking Competition, Selasa (22/4/2025), di Kampus UPH Lippo Village, Tangerang.

Rektor UPH, Dr. (Hon.) Jonathan L. Parapak, M.Eng.Sc. mengatakan, melalui acara ini ingin membangun membangun semangat kebersamaan, saling mengenal lebih dalam, dan tentu saja, mengapresiasi peran media dalam perjalanan UPH

"Saya ingin memberikan penghargaan dan terima kasih kepada seluruh insan media atas dukungan dan kepercayaan yang telah terjalin selama ini,” katanya.

Jonathan menambahkan, kolaborasi yang erat antara kampus media media akan membawa dampak positif bagi masyarakat dan bangsa. 

Kegiatan memasak ini berlangsung menggunakan fasilitas unggulan seperti Salt & Light Kitchen Lab. (Dok: UPH)
Kegiatan memasak ini berlangsung menggunakan fasilitas unggulan seperti Salt & Light Kitchen Lab. (Dok: UPH)

Acara ini berlangsung di restoran Fakultas Hospitality dan Pariwisata, Gedung D Lantai 1. Para jurnalis dibagi menjadi empat kelompok, masing-masing terdiri dari 6-7 orang.

Mereka beradu keterampilan dalam meracik lima hidangan utama dalam waktu 90 menit, yaitu appetizer (Pizzetta), main course (Creamy Mushroom Spaghetti with Grilled Chicken), dessert (Pannacotta), dan beverage (Cucumber Basil Spritz).

Seluruh kegiatan berlangsung menggunakan fasilitas unggulan seperti Salt & Light Kitchen Lab untuk area memasak, Bar Area untuk meracik minuman, dan Restaurant untuk area makan siang bersama. 

Tidak hanya mendapatkan pengalaman dalam memasak, para jurnalis juga mendapatkan hadiah dari hasil masakan yang tim mereka buat. 

Baca Juga: Gibran Kagum! UPH Cetak Mahasiswa AI Siap Saingi Silicon Valley

Acara ini juga turut dihadiri Brigjen TNI Kristomei Sianturi, S.Sos., M.Si., Han., selaku Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI dan Kolonel Laut Agung Saptoadi (Kepala bidang penerangan umum). 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI