Suara.com - Fachri Albar merupakan salah satu aktor berbakat Indonesia yang dikenal dengan wajah karismatik dan kemampuan akting yang kuat. Lahir dari keluarga seni, Fachri tak hanya membawa nama besar ayahnya, Achmad Albar, tetapi juga membuktikan dirinya sebagai aktor yang mampu berdiri di atas karyanya sendiri.
Fachri tidak hanya terkenal karena kariernya di dunia hiburan, tetapi juga karena kehidupan pribadinya yang sempat menjadi sorotan publik, termasuk kasus narkoba yang menjeratnya. Berikut profil lengkap Fachri Albar, dari kehidupan pribadi hingga perjalanannya dalam dunia hiburan tanah air.
Profil Fachri Albar: Perjalanan Karier
Fachri Albar lahir di Jakarta, 15 November 1981. Ia adalah putra dari pasangan musisi legendaris Achmad Albar, vokalis grup rock lawas God Bless, dan Rini S. Bono.
Sejak kecil, Fachri telah akrab dengan dunia seni, terutama musik dan hiburan, berkat pengaruh besar dari sang ayah.
Fachri memulai kariernya di dunia hiburan sebagai model, sebelum akhirnya terjun ke dunia akting. Ia mulai mencuri perhatian lewat perannya dalam Alexandria (2005), di mana ia beradu akting dengan Julie Estelle dan Marcel Chandrawinata.
Seiring waktu, Fachri semakin menunjukkan kualitas aktingnya. Ia dinilai kuat dan mampu membawakan karakter-karakter kompleks dalam berbagai genre film, terutama drama dan thriller.

Dikenal sebagai aktor yang selektif dalam memilih peran, beberapa film terkenal yang pernah dibintanginya antara lain Kala (2007), Pintu Terlarang (2009), Pengabdi Setan (2017), dan Siksa Kubur (2024).
Namanya semakin populer saat ia membintangi film yang diangkat dari buku karya Moammar Emka, Jakarta Undercover (2007).
Selain di dunia seni peran, Fachri sempat terjun ke dunia musik mengikuti jejak sang ayah dengan membentuk grup musik yang diberi nama Jibril. Ia memegang posisi sebagai drummer.
Baca Juga: 7 Artis Keturunan Nabi Muhammad: Ada Atiqah Hasiholan, Adi Bing Slamet, Hingga Fachry Albar
Pada tahun 2014, Fachri menikah dengan model sekaligus aktris Renata Kusmanto. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai dua orang anak bernama River Syech Albar dan Clover Satin Albar. Sejak menikah, kehidupan rumah tangga mereka dikenal harmonis, cenderung tertutup, dan jauh dari gosip,