Sebagai penyeimbang, Sumin menambahkan suede ankle boots untuk mempermanis tampilan sekaligus tetap menjaga kenyamanan.
Ia juga menambahkan scarf hitam putih yang dipakai sebagai tudung, serta topi hitam yang memperkuat kesan street style yang khas. Gaya ini cocok banget untuk kamu yang ingin tampil ekspresif tapi tetap praktis saat beraktivitas di luar ruangan.
3. Denim set

Pada penampilan ketiga memperlihatkan eksperimen gaya denim on denim yang tidak berlebihan. Sumin mengenakan crop tube top berbahan denim yang memberikan kesan kasual dan ringan. Di atasnya, ia menambahkan crop blazer denim sebagai outer layer, memberikan kesan struktural yang tetap santai.
Bagian bawah outfit-nya adalah denim mini pants yang serasi dengan atasannya, menciptakan satu kesatuan warna dan tekstur yang rapi namun tetap playful.
Untuk mempermanis dan memberi sentuhan berbeda, Sumin memilih beanie hat warna beige sebagai aksen. Ini menjadi bukti bahwa gaya denim bisa tampil lebih segar dan berkarakter dengan sedikit detail tambahan yang cerdas.
4. Denim shirt

Gaya keempat dari Sumin adalah contoh bagaimana layering yang kreatif bisa menciptakan look harian yang unik dan tetap proporsional. Ia mengenakan kaos putih sebagai lapisan dalam dan memadukannya dengan denim shirt sebagai atasan utama.
Yang menarik adalah bagian bawahnya, di mana ia memakai celana jeans cutbray berwarna hitam, lalu ditambahkan lace mini skirt putih di atasnya. Gaya ini menonjolkan permainan siluet yang unik, bagian atasan dibiarkan tidak dimasukkan ke celana, menciptakan kesan loose yang effortless.
Untuk menonjolkan pinggang, Sumin menambahkan ikat pinggang coklat yang dikenakan melingkar di luar atasannya. Aksesori seperti sepatu sneakers dan topi menjadi penyempurna tampilan kasual ini. Ini adalah inspirasi tepat bagi kamu yang ingin tampil playful dengan gaya layering yang tidak biasa namun tetap wearable.
Jadi, itulah sederet gaya menarik untuk penampilan harianmu agar lebih modis dengan mengikuti style dari Bae Sumin STAYC. Tertarik mencobanya? Semoga ide ini membantu.
Baca Juga: 4 OOTD Modis ala Sooyoung SNSD, Untuk Gaya Sehari-hari Hingga Acara Spesial
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE