Prinsip-prinsip Hidup Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Dikenal Sederhana dan Bersahaja

Selasa, 22 April 2025 | 09:41 WIB
Prinsip-prinsip Hidup Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Dikenal Sederhana dan Bersahaja
Paus Fransiskus dan patung bayi Yesus berselimut Keffiyeh Palestina (X)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Paus Fransiskus bahkan menolak menggunakan jubah merah dan salib emas saat diperkenalkan sebagai Paus. Beliau justru memilih jubah putih dan salib besi.

Bahkan, Paus Fransiskus lebih memilih tinggal di suite sederhana di Wisma Vatikan daripada apartemen mewah kepausan. Beliau pun menolak istana musim panas Castel Gandolf.

Lebih lanjut, saat melakukan perjalanan apostolik ke Indonesia beberapa waktu lalu, Paus Fransiskus memilih menggunakan pesawat komersial dibaning jet pribadi.

Beliau juga menolak menggunakan mobil kepresidenan bermerek Mercedes-Benz dan memilih memakai mobil bermerek Kijang Innova saat sedang berada di Jakarta.

Tak hanya itu, ketika sedang berada di Tanah Air, Paus Fransiskus terlihat memakai jam tangan Casio dengan harga sekitar Rp 124 ribu. 

Putra tertua dari pasangan Mario José Bergoglio dan Regina María Sívori tersebut juga sering mengenakan sepatu hitam sederhana, yang mencerminkan prinsip hidupnya

Prinsip-prinsip Hidup Paus Fransiskus

Paus Fransiskus: Dari Kiper, Fans San Lorenzo ke Gereja Katolik [Twitter San Lorenzo]
Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang dikenal sederhana dan bersahaja meninggal dunia hari ini Sanin (21/4/2025) pagi waktu Vatikan (X) [Twitter San Lorenzo]

Paus Fransiskus mengemukakan 4 prinsip agar hidup damai, yaitu kenyataan melebihi mimpi, persatuan mengatasi konflik, keseluruhan melebihi bagian demi bagian, dan realitas melebihi ide.

Pernyataan ini sempat dikemukakan Paus Fransiskus saat bertemu dengan kaum muda dari Scholas Occurantes di Youth Center Graha Pemuda Senayan, Jakarta beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Paus Fransiskus Meninggal Dunia Akibat Komplikasi Pneumonia Bilateral, Kenali Ciri-cirinya

"Kalau Anda menghidupi empat prinsip ini, Anda akan hidup dalam damai," beber Paus Fransiskus.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI