Anti Boncos, 7 Wisata Hemat di Tegal Ini Cocok Buat Liburan Bareng Keluarga dan Teman

Senin, 21 April 2025 | 21:36 WIB
Anti Boncos, 7 Wisata Hemat di Tegal Ini Cocok Buat Liburan Bareng Keluarga dan Teman
Agrowisata Loco Antik menjadi salah satu destinasi yang bisa jadi opsi liburan asik di Tegal. (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Melepas penat dengan cara berlibur memang menjadi pilihan setiap orang. Walau tidak semuanya, kebanyakan orang akan memilih wisata untuk berlibur bersama.

Kalau kamu lagi cari destinasi wisata murah meriah tapi tetap seru dan penuh pesona, Tegal bisa jadi jawabannya.

Terletak di pesisir utara Jawa Tengah, kota ini ternyata menyimpan banyak tempat menarik yang belum banyak diketahui orang.

Berikut ini 7 tempat wisata murah di Tegal yang bisa kamu kunjungi bareng keluarga atau teman-teman.

1. Pantai Alam Indah (PAI)

Alamat: Jalan Sangir, Mintaragen, Tegal Timur, Kota Tegal

Tiket masuk: Rp5.000 – Rp7.000

Pantai Alam Indah atau yang akrab disebut PAI adalah ikon wisata pantai di Tegal. Dengan garis pantai yang panjang dan suasana santai, tempat ini cocok buat kamu yang ingin menikmati sunset sambil jajan seafood di warung sekitar.

Ada juga spot foto berupa jembatan cinta yang langsung menghadap laut. Lokasinya pun sangat strategis, hanya sekitar 10 menit dari pusat kota Tegal.

Baca Juga: Kawasan Pesisir Jakarta Dinilai bisa jadi Model Wisata Urban, Benarkah?

2. Bukit Goa Lawa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI