Suara.com - Rentetan masalah seolah tak henti menghampiri Ridwan Kamil. Di tengah isu perselingkuhan dengan Lisa Mariana, akun Instagram-nya menjadi sasaran peretasan.
Peretasan akun Instagram Ridwan Kamil terjadi pada Jumat (12/5/2025) malam. Saat diretas, akun Instagram milik eks gubernur Jawa Barat ini mengunggah dua unggahan misterius.
Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut adalah kronologi akun Instagram Ridwan Kamil diretas.
Kronologi Akun Instagram Ridwan Kamil Diretas

Dikutip dari pernyataan resmi Ridwan Kamil pada Jumat (11/4/2025), suami Atalia Praratya mengonfirmasi bahwa akun Instagram-nya tak bisa diakses sejak pukul 19.20 WIB.
Lantaran akun Instagram-nya tak bisa diakses, ayah mendiang Emmeril Kahn Mumtadz ini pun menduga kuat bahwa akun Instagram-nya sedang diretas oleh pihak tak bertanggung jawab.
"Per jam 19.20 WIB akun IG saya @ridwankamil tidak bisa saya akses. Saya tidak memposting apapun hari ini," tulis Ridwan Kamil dalam pernyataan resminya.
"Sehingga saya simpulkan bahwa benar akun saya sedang diretas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab," sambungnya.
Menindaklanjuti kejadian ini, Ridwan Kamil segera melapor ke pihak META. Suami Atalia Praratya itu meminta bantuan ke pihak META untuk memulihkan kembali akun Instagram-nya.
Baca Juga: Lisa Mariana: Ridwan Kamil Sering Minta VCS
Dalam pernyataan resminya, Ridwan Kamil menegaskan bahwa untuk sementara waktu dirinya tak bertanggung jawab atas segala aktivitas yang muncul dari akun Instagram-nya.