Dalam kehidupan pribadinya, Titiek menikah dengan Zainal Ardi, pegawai Radio Republik Indonesia. Di masa ini pula, ia mulai mengasah kemampuan menulis lagu. Tak hanya berkarya sebagai penyanyi dan penulis lagu, Titiek juga menjajal dunia akting dan membintangi sejumlah film seperti "Karminem" dan "Inem Pelayan Sexy".
Pada tahun 2009, Titiek Puspa sempat didiagnosis menderita kanker serviks. Setelah menjalani serangkaian pengobatan, termasuk dua bulan kemoterapi di Rumah Sakit Mount Elizabeth, Singapura, ia akhirnya dinyatakan sembuh dari penyakit tersebut.