Suara.com - Sudah lebih dari sebulan serah terima jabatan, video pidato Jeje Govinda alias Jeje Ritchie Ismail menuai perhatian. Hal ini sontak menjadi perbincangan di media sosial.
Pada video yang salah satunya diunggah kembali akun TikTok @dinda_lee78, tampak Jeje berpidato di depan para pejabat Kabupaten Bandung Barat. Tak sendiri, Jeje ditemani oleh sang istri, Syahnaz Sadiqah yang berdiri di sampingnya.
Melalui video tersebut, Jeje tampak membaca sebuah teks. Ia menyampaikan terima kasih pada pejabat sebelumnya di Bandung Barat.
Pada pertengahan video, Jeje menegaskan akan menyelaraskan program pemerintah daerah dengan pusat. Salah satunya ia terfokus pada efisiensi anggaran.

"Ada hasil lain (dari retret) yang penting, yakni penyelarasan visi pemerintah pusat dan daerah. Salah satunya melaksanakan instruksi presiden nomor 1 tahun 20225 tentang efisiensi belanja dalam pelaksanaan anggaran APBN dan APBD," ujar Jeje.
"Dalam kaitannya dengan arahan pemerintah pusat tersebut, saaya ingin menegaskan komitmen pemerintah Kabupaten Bandung Barat dalam menjalankan instruksi tersebut," imbuhnya.
Jeje menegaskan dalam menjalankan kepemimpinannya, ia akan akan sejalan dengan program pemerintah pusat dan bersinergi. Baginya, setiap progam pemerintah daerah harus mendukung pembangunan jangka panjang pemerintah pusat.
"Saya memastikan program yang dijalankan di Kabupaten Bandung Barat akan selaras dengan pembangunan nasional, sehingga program daerah bisa mendukung pencapaian target pembangunan jangka panjang yang dicanangkan pemerintah pusat," kata Jeje.
Jeje juga menyebut akan memangkas belanja daerah yang tidak produktif dan memastikan belanja daerah dioptimalkan untuk menyejahterakan rakyat.
Baca Juga: Sebulan Menjabat Jadi Bupati, Jeje Govinda Bingung Ditanya Dedi Mulyadi
Video Jeje sontak menuai berbagai respons dari warganet. Terlebih Syahnaz yang hanya berdiri di sebelahnya saat berpidato.