Profil 4 Anak Ray Sahetapy dan Dewi Yull: Kompak Meski Orangtua Cerai

Ruth Meliana Suara.Com
Rabu, 09 April 2025 | 12:06 WIB
Profil 4 Anak Ray Sahetapy dan Dewi Yull: Kompak Meski Orangtua Cerai
Ray Sahetapy dan anak-anaknya. [Instagram/rampits]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktor senior Ray Sahetapy meninggal dunia usai mengidap diabetes pada tahun 2017 dan terserang stroke pada 2023. Jenazah mantan suami Dewi Yull ini dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, pada Jumat (4/4/2025).

Kepergiannya itu meninggalkan duka mendalam bagi orang-orang terdekatnya. Jenazahnya baru dikebumikan beberapa hari setelah Ray meninggal karena menunggu kepulangan salah satu putranya yang menetap di Amerika Serikat.

Bersamaan dengan itu, profil anak-anak Ray Sahetapy dan Dewi Yull turut dikulik. Terlebih, belum lama ini, Dewi juga mengaku masih sulit melepas anak sulungnya yang lebih dulu meninggal dunia pada tahun 2010 silam.

Pernikahan antara Ray dan Dewi berjalan selama 23 tahun sebelum bercerai pada 2004. Dari sini, mereka dikaruniai empat orang anak yang terdiri dari satu perempuan dan tiga laki-laki. Berikut profil keempatnya.

1. Gizca Puteri Agustina Sahetapy

Kolase Gizca Puteri Agustina Sahetapy dan Ray Sahetapy (Instagram/raysahetapy)
Kolase Gizca Puteri Agustina Sahetapy dan Ray Sahetapy (Instagram/raysahetapy)

Putri pertama Ray Sahetapy dan Dewi Yull bernama Gizca Puteri Agustina Sahetapy. Ia merupakan seorang peyandang disabilitas yang sejak kecil mengalami tuli dan bisu. Namun, ia selalu disemangati dan diberi dukungan oleh orang tuanya.

Dalam perjalanan hidupnya, Gizca Puteri sempat menikah dengan pria bernama Donny Kuntadi. Keduanya dikarunai seorang anak laki-laki bernama Ramiza. Namun, rumah tangga mereka hanya bertahan dua tahun.

Lebih sedihnya, Gizca Puteri meninggal dunia pada 11 Juni 2010 saat dirinya berusia 28 tahun. Ia menghembuskan napas terakhir setelah berjuang melawan meningitis atau penyakit radang selaput otak.

Dalam sebuah wawancara belum lama ini, Dewi Yull mengaku masih sulit mengikhlaskan kepergian Gizca. Setiap melewati kamarnya, ia sering menangis kencang. Lalu, di setiap doa, ia juga kerap menghadirkan sosok sang putri sulung secara imajiner.

Baca Juga: Kronologi Kematian Gizca Puteri Agustina Sahetapy 15 Tahun Silam, Dewi Yull Akui Rindu

2. Rama Putra Sahetapy

Rama Putra Sahetapy (Instagram/ramputs)
Rama Putra Sahetapy (Instagram/ramputs)

Rama Sahetapy, sang anak kedua, lahir pada 1 Juli 1991 atau saat ini berusia 33 tahun. Ia tercatat sebagai lulusan S1 Hukum dan S2 Magistier Kenotariatan Universitas Indonesia (UI). Ia juga sudah berkeluarga sejak 2018.

Pada tahun tersebut, Rama menikahi artis Merdianti Octavia. Pernikahan mereka pun kemudian dikaruniai dua orang anak laki-laki. Mengutip akun LinkedIn-nya, ia saat ini tercatat bekerja di PT Vale Indonesia.

Perusahaan tersebut bergerak di sektor tambang mineral. Selain bekerja di PT Vale Indonesia, Rama juga aktif menjadi kreator konten. Dunia ini tidak jauh berbeda dari istrinya yang berkarier di bidang hiburan.

3. Panji Surya Sahetapy

Panji Surya Sahetapy (Instagram/suryasahetapy)
Panji Surya Sahetapy (Instagram/suryasahetapy)

Anak ketiga dari Ray Sahetapy dan Dewi Yull bernama Panji Surya Sahetapy. Sama seperti sang kakak sulung, ia juga dilahirkan dalam kondisi tuli. Meskk begitu, ia tetap menunjukkan semangat belajar yang besar.

Pria kelahiran 21 Desember 1993 atau yang kini berusia 31 tahun itu kerap menorehkan prestasi cemerlang. Surya merupakan lulusan S2 Program Master of Science in Secondary Education for Deaf and Hard of Hearing.

Gelar itu diperolehnya dari Rochester Institute of Technology (RIT), Amerika Serikat pada tahun 2023. Surya menerima beasiswa penuh dari Sasakawa- De Caro RITNTID (Nippon Foundation) untuk pendidikannya tersebut.

Surya juga diketahui merupakan seorang aktivis yang bersemangat memperjuangkan kesejahteraan kaum tuli. Saat ini, dirinya pun berkarier sebagai dosen yang mengajarkan pendidikan tuli pada almamaternya.

4. Muhammad Raya Sahetapy

Muhammad Raya Sahetapy (Instagram/raybar10)
Muhammad Raya Sahetapy (Instagram/raybar10)

Terakhir, ada putra bungsu Ray Sahetapy dan Dewi Yull adalah Muhammad Raya Sahetepy. Ia lahir pada 17 September 2001 atau saat ini tengah berusia 23 tahun. Setelah lulus SMA, dirinya memilih berbisnis di dunia hiburan.

Raya tercatat membuka usaha promotor event bersama teman-temannya. Diketahui, ada tiga bisnis yang dituliskan dalam bio Instagram-nya, mulai dari DSA Strategy, SanBejo, hingga Genesys Aman Sentosa.

Tak hanya berbisnis, Raya Sahetapy juga dikabarkan tetap melanjutkan pendidikannya di bangku perguruan tinggi. Si bungsu ini memilih program studi Global Business Marketing yang sesuai dengan minatnya.

Kontributor : Xandra Junia Indriasti

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI