Suara.com - Drama web Malaysia, Bidaah belakangan tengah digandrungi masyarakat. Drama yang berdurasi 30 menit tiap episodenya itu menjadi perbincangan hangat.
Drama yang disutradarai oleh Ellie Suriaty itu dibintangi aktor dan aktris ternama di antaranya Faizal Hussein, Fattah Amin, dan Riena Diana.
Drama yang terdiri dari 15 episode itu diproduseri oleh produser kondang Erma Fatima. Meski mendapat banyak pro kontra, Erma menyebut sekte sesat memang benar adanya.
Erma bahkan menyebut dirinya pernah menemui langsung sekte sesat itu.
“Kisah sesat itu benar adanya, karena beberapa tahun yang lalu saya pun berada dalam kelompok orang beriman seperti itu,” ujar Erma dikutip dari laman Majoriti, Selasa (8/4/2025)
“Dulu ketika saya duduk di jamaah itu, ajarannya benar, dzikirnya juga benar, dari situlah saya belajar untuk melakukan dzikir yang benar setiap hari,” imbuhnya.

Kemudian ia menemui berbagai kejanggalan dari jamaah tersebut.
"Namun suatu hari, salah seorang jamaah perempuan di sana datang kepada saya dan memberi tahu bahwa guru tersebut telah tidur dengannya, dan banyak orang lain yang juga mengalami nasib yang sama," tandasnya.
Dengan pengalamannya, Erma menjelaskan perlu dilakukan survei menyeluruh terlebih dahulu terhadap lembaga pendidikan keagamaan agar anak-anak tidak salah memilih guru.
Baca Juga: Mengenal Istilah Nikah Batin: Dilakukan Walid di Drama 'Bidaah', Apakah Sah dalam Islam?
"Itulah sebabnya orang tua tidak boleh mengambil 'jalan pintas' dan menyekolahkan anak-anaknya di sekolah berasrama. Jika ingin anak-anaknya menjadi orang baik, mereka harus belajar agama tanpa memeriksanya terlebih dahulu," katanya.