Suara.com - Cuti bersama Lebaran masih tersisa beberapa hari lagi. Tidak lengkap rasanya jika momen libur ini tidak dimanfaatkan untuk berlibur bersama keluarga maupun teman-teman dekat.
Bagi kamu yang mudik atau atau sedang berkunjung ke sanak saudara di Solo, ada beberapa rekomendasi tempat wisata populer yang seru dan menarik. Mulai dari Pasar Gede sampai Keraton Surakarta, berikut adalah rekomendasi tempat wisata di Solo yang bisa kamu jadikan destinasi!
1. Pasar Gede
Pasar Gede terletak di pusat kota Solo. Lokasinya berada di sekitar Kantor Wali Kota Solo dan Keraton Kasunanan Surakarta. Bentuk bangunannya unik karena perpaduan arsitektur Belanda dan Jawa. Buat kamu yang jago mencari angle foto, berpose dengan latar belakang bangunan Pasar Gede juga bisa jadi foto yang Instagramable untuk dibagikan.
Pasar Gede terkenal sebagai tempat berburu makanan dan jajanan legendaris. Mulai dari es dawet selasih hingga nasi liwet selalu ramai dan jadi buruan pengunjung. Pasar Gede juga dekat dengan hotel-hotel nyaman dengan fasilitas berbintang yang jaraknya tidak sampai 1 kilometer dari pasar.
2. Pura Mangkunegaran
Tempat wisata yang juga populer di Solo adalah Pura Mangkunegaran. Tempat ini sarat dengan sejarah dan dibangun sejak tahun 1757. Pura Mangkunegaran masih dipakai sebagai tempat tinggal para Adipati Mangkunegaran.
Kamu bisa menikmati pemandangan arsitektur bangunan yang indah di sini. Selain itu, kamu juga bisa melihat-lihat sambil belajar sejarah dari peninggalan Kerajaan Majapahit dan Mataram di Pura Mangkunegaran. Luangkan waktu ke sini pada hari Rabu, karena ada pertunjukan gamelan di sini.
3. Pasar Triwindu
Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Baru dari Netflix untuk Rayakan Libur Lebaran 2025
Buat kamu yang berencana mencari oleh-oleh khas dan antik dari Solo, pertimbangkan untuk mencarinya di Pasar Triwindu. Pasar ini dibangun untuk merayakan kenaikan takhta Adipati Sri Mangkunegara VII yang ke-24. Pasar Triwindu sudah berdiri sejak 1939.
Kamu bisa banyak melihat barang antik yang dijual di pasar ini, seperti guci, piring antik, lampu antik, hiasan topeng, hingga uang kuno. Tentu saja oleh-oleh semacam ini akan sulit dicari di luar Pasar Triwindu. Pasar ini selalu menjadi tempat favorit bagi para kolektor barang antik hingga turis mancanegara.
4. Solo Safari
Solo Safari merupakan revitalisasi dari Taman Satwa Taru Jurug. Objek wisata ini baru saja dibuka untuk umum pada Jumat (27/1/2023) lalu. Lokasinya berada di Jalan Ir. Sutami No.109, Kecamatan Jebres. Solo Safari cocok dikunjungi bersama keluarga khususnya anak-anak.
Solo Safari buka setiap hari. Jam buka Solo Safari pada weekday, yakni mulai pukul 08.30 hingga 16.30 WIB. Sedangkan, jam buka Solo Safari pada weekend mulai pukul 08.00 hingga 16.30 WIB.
5. The Lawu Park
The Lawu Park adalah destinasi wisata sekitar Solo, tepatnya berada di kaki Gunung Lawu, Kabupaten Karanganyar. Tempat wisata ini sangat pas untuk wisata alam, karena ada beberapa aktivitas seperti hiking, forest walk, flying fox, dan sky walk.
Menawarkan pemandangan yang asri dan menyejukkan, kamu juga dapat berfoto dengan dekorasi latar yang Instagramable. The Lawu Park buka Senin-Minggu pada pukul 09.00-18.00 WIB.
6. The Heritage Palace
The Heritage Palace adalah tempat wisata yang berlokasi di Honggobayan, Pabelan, Kartasura, Sukoharjo. Tempat ini dibuka sejak 9 Juni 2018. Di sini, kamu bisa melihat beberapa bangunan bersejarah, mobil antik, museum 3D serta Omah Walik.
Kawasan wisata ini cocok untuk kamu keluarga mengambil potret liburan yang seru. The Heritage Palace buka setiap hari, Senin-Kamis pada pukul 10.00-18.00 WIB, Jumat-Minggu buka pukul 09.00-21.00
7. Pandawa Water World
Tentunya liburan keluarga tidak lengkap tanpa sempat berkunjung ke lokasi wisata air di Solo. Pandawa Water World merupakan salah satu tempat wisata air yang terbesar di Indonesia.
Terdiri dari 27 wahana air, kamu dan keluarga pasti akan puas bermain air di sini. Pandawa Water World buka setiap hari, kecuali hari Selasa, dengan jam buka 12.00-18.00 (weekday), dan jam 08.00-18.00 (weekend/hari libur).
8. Keraton Surakarta Hadiningrat
Keraton Surakarta merupakan istana resmi Kasunanan Surakarta dan menjadi salah satu tempat wisata sejarah paling ikonik di kota ini.
Di sini, pengunjung bisa melihat arsitektur tradisional Jawa yang megah serta berbagai koleksi peninggalan sejarah kerajaan. Harga tiket masuknya juga terjangkau yakni Rp35 ribu untuk umum dan Rp25 ribu untuk pelajar.
Itulah beberapa rekomendasi tempat wisata di Solo yang bisa kamu kunjungi. Selamat berlibur!
Kontributor : Rizky Melinda