Segini Bayaran Razman Nasution? Kini Dicopot Jadi Kuasa Hukum Vadel Badjideh

Husna Rahmayunita Suara.Com
Rabu, 02 April 2025 | 09:00 WIB
Segini Bayaran Razman Nasution? Kini Dicopot Jadi Kuasa Hukum Vadel Badjideh
Vadel Badjideh dan Razman Arif Nasution. [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vadel Badjideh resmi mencabut kuasa Razman Arif Nasution sebagai pengacaranya dalam kasus dengan Nikita Mirzani. Kini, Razman Nasution sudah tak lagi menjadi kuasa hukum mantan kekasih Lolly tersebut.

Keputusan ini telah disepakati oleh kedua belah pihak. Hal itu disampakan oleh kakak Vadel Badjideh, Bintang Badjideh usai menjenguk sang adik yang ditahan di Polres Metro Jakarta Selatan baru-baru ini.

"Vadel dan kami, seluruh keluarga besar, mencabut surat kuasa yang pernah diberikan kepada Om Razman dan tim pada tanggal 21 Maret 2025," ujar Bintang seperti dikutip dari postingan video TikTok @haludrama3, Rabu (2/4/2025).

"Dan kami telah bertemu dengan Om Razman juga dan telah menerima surat pencabutan kuasa yang ditandatangani oleh Om Razman dan tim pada 26 Maret 2025," sambungnya.

Bintang Badjideh lantas menerangkan beberapa alasan di balik pencabutan kuasa hukum Razman Nasution. Salah satunya, karena sang pengacara sudah tidak sejalan dengan Vadel Badjideh yang semula dibela.

Vadel Badjideh didampingi Razman Arif Nasution di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (13/2/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Vadel Badjideh didampingi Razman Arif Nasution di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (13/2/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Razman Nasution juga dinilai malah mempekeruh situasi saat menangani kasus Vadel Badjideh yang dipenjarakan oleh Nikita Mirzani atas dugaan aborsi dan persetebuhan anak di bawah umur.

"Alasan pertama karena ingin fokus ke Vadel. Kedua, kami sudah tidak sepemahaman atau sejalan dengan Om Razman dan tim. Ketiga, kami berpendapat apa yang dilakukan selama ini tidak maksimal bagi kepentingan hukum terhadap Vadel dan keluarga kami," kata Bintang Badjideh.

"Kami juga melihat (dia) bukan memperjuangkan kepentingan Vadel malah sibuk memperkeruh masalah Vadel dan mencampuri urusan pribadi Om dengan NM. Apalagi Om Razman juga memiliki kesibukan lain," sambungnya.

Atas dasar ini, bayaran Razman Nasution yang semula ngotot membela Vadel Badjideh kembali menarik disimak. Kira-kira berapa?

Baca Juga: Cerita Pilu Vadel Badjideh Usai Lewatkan Malam TakbirandiPenjara

Gratisan

Soal bayaran, Hotman Paris Hutapea sempat membongkar honor Razman Nasution yang juga sedang berselisih dengannya. Hotman menyebut Razman tak dibayar untuk menangani kasus Vadel Badjideh.

Kala itu, Hotman Paris awalnya memberikan pesan menohok ke Vadel Badjideh terkait keputusannya memilih pengacara kontroversial sejak awal kasus.

"Jadi dari awal sudah salah nunjuk pengacara. Apalagi pengacara yang berlawanan dengan ibu korban (Nikita Mirzani). Jangan salah nunjuk pengacara. Membentuk opini publik itu sangat perlu," kata Hotman Paris saat menjadi bintang tamu program FYP.

Razman Arif Nasution usai sidang kasus dugaan pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Kamis (27/2/2025). [Suara.com/Tiara Rosana]
Razman Arif Nasution usai sidang kasus dugaan pencemaran nama baik yang dilaporkan oleh Hotman Paris di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Kamis (27/2/2025). [Suara.com/Tiara Rosana]

Pengacara berdarah Batak itu menuding Vadel mengambil langkah keliru, terlebih kekinian Berita Acara Sumpah (BAS) advokat Razman telah dibekukan sehingga tidak bisa praktik menjadi kuasa hukum.

"Apalagi sekarang pengacaranya (Razman) dibekukan izinnya, sudah tidak bisa praktik lagi pengacaranya. Dibekukan oleh Pengadilan Tinggi dengan restu Mahkamah Agung. Jadi Razman sudah tidak bisa praktik sebagai pengacara," imbuhnya.

Hotman Paris pun menuding Razman Nasution hanya ingin panjat sosial sehingga rela tak dibayar menjadi kuasa hukum Vadel Badjideh.

"Ya kita sudah tahu lah. Vadel itu nyewa pengacara yang gratis. Razman itu mau gara-gara mau pansos di TV, gitu lho. Jadi ada timbal baliknya. Tapi 'harganya' yang dibayar sekarang ini. Kalau dari awal mereka persuasif, itu (Vadel) tidak akan masuk penjara dan itu akan lanjut sampai sidang nanti," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI