Viral Pernyataan Lama Atalia Praratya akan 'Melepaskan' Ridwan Kamil Jika Ketahuan Mendua

Kamis, 27 Maret 2025 | 14:35 WIB
Viral Pernyataan Lama Atalia Praratya akan 'Melepaskan' Ridwan Kamil Jika Ketahuan Mendua
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pernyataan lama Atalia Praratya, istri dari mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, mendadak menjadi sorotan publik usai rumor perselingkuhan yang menghampiri sang suami. 

Dalam sebuah kesempatan bersama Feni Rose, wanita 51 tahun tersebut sempat mengungkapkan sikap tegasnya terhadap kesetiaan dalam pernikahan. Ia mengatakan, jika suaminya ketahuan mendua, maka itu berarti ia harus melepaskannya.

Pernyataan ini pun viral dan menuai beragam reaksi, terutama setelah muncul klaim dari seorang perempuan bernama Lisa Mariana, yang mengaku sedang mengandung anak dari pria yang diduga sebagai Ridwan Kamil. 

Atalia Praratya: Kepercayaan adalah Kunci, Tapi Jangan Coba-coba Mendua

Dalam pernyataannya, Atalia Praratya menekankan pentingnya kepercayaan dalam pernikahan.

"Karena ternyata laki-laki itu senang banget istrinya mempercayai dia. Jadi kalau misalnya nih tiba-tiba segalanya ditanyain, ngapain aja, ke mana aja, sama siapa aja, itu nggak suka banget laki-laki kayak gitu," ujar Atalia Praratya seperti Suara.com kutip di Intagram @rumpi_gosip pada Kamis (27/3/2025).

Meskipun memberikan kepercayaan penuh, Atalia Praratya tetap memiliki batasan yang menurutnya tidak bisa ditawar.

"Saya bilang saya nggak mau diduakan. Kalau misalkan begitu, berarti sudah tidak bersama saya lagi hatinya. Silakan memilih orang lain," tegasnya.

Baca Juga: Istri Ridwan Kamil Sempat Berucap Tak Mau Diduakan Suami

Atalia Praratya juga menambahkan bahwa setelah melepaskan suaminya, ia lebih memilih menyerahkan segala sesuatunya kepada Tuhan.

"Jadi tegas aja di situ, nah setelah itu lepaskan Kang Emil, kita serahkan pada yang maha kuasa, untuk melindungi dia, menjaga dia karena kalo engga kita curiga terus dong," tutupnya.

Isu Perselingkuhan Ridwan Kamil

Pernyataan Atalia Praratya di atas kembali viral usai sosok Lisa Mariana yang membuat pengakuan mengejutkan. Melalui unggahan di media sosial, ia membagikan percakapan dengan seseorang yang ia panggil "Akang" dan mengklaim bahwa dirinya sedang mengandung anak pria tersebut.

"Ya Allah. Saya sedang mengandung, Kang. Dari situ saya enggak pernah lanjut lagi karena saya malu perut saya sudah membesar. Saya tidak pernah berbohong," tulis Lisa Mariana dalam pesannya.

Lisa juga mengunggah beberapa tangkapan layar percakapannya, di mana ia terlihat beberapa kali mencoba menghubungi "Akang" tetapi tidak mendapat respons.

Pernyataan ini langsung memicu spekulasi besar di kalangan netizen. Sebagian percaya bahwa perselingkuhan ini benar terjadi, sementara yang lain menilai bahwa ini hanyalah isu liar yang dimunculkan untuk tujuan tertentu.

Bukti diduga Ridwan Kamil melakukan video call dengan selingkuhannya, Lisa Mariana (Instagram/@lisamarianaaa)
Bukti diduga Ridwan Kamil melakukan video call dengan selingkuhannya, Lisa Mariana (Instagram/@lisamarianaaa)

Reaksi Netizen: Dari Sindiran hingga Teori Konspirasi

Tidak butuh waktu lama, pernyataan Atalia Praratya pun langsung dipautkan dengan klaim Lisa Mariana Berbagai komentar netizen membanjiri unggahan terkait isu ini.

"Saking dipercaya suami sampai punya anak dari ani-ani, kucuran dana berhenti ani-ani cuap-cuap viral," ujar @sis****.

"Ada kepentingan politik apa ini? Kadang pejabat-pejabat itu memang dikasih ani-ani bayaran biar kalau sudah nggak sejalan sama kepentingan, bakal dilepeh dengan cara begini," tambah @net****.

Tak sedikit juga yang menilai bahwa kesetiaan dalam pernikahan hanya menjadi persoalan jika ketahuan.

"27 tahun nggak pernah macam-macam karena nggak ketahuan," tulis akun @_la**.

"Spek Bu Cinta loh... Bisa-bisanya meleng ke WC umum," canda akun @tig**.

Klarifikasi Ridwan Kamil

Melalui Instagram pribadinya, Ridwan Kamil dengan tegas membantah pernah memiliki hubungan khusus dengan wanita tersebut. Ia juga menyebut jika tuduham itu merupakan fitnah keji dan ujian kehidupan yang tengah ia lalui.

"Saya perlu sampaikan bahwa, ini adalah tidak benar dan merupakan fitnah keji bermotif ekonomi yang didaur ulang," kata Ridwan Kamil dikutip Suara.com pada Kamis (27/3/2025).

Soal isu menghamili Lisa Mariana, Ridwan Kamil mengaku baru bertemu satu kali dengan wanita tersebut. Dalam pertemuannya 4 tahun lalu itu, sang wanita yang berprofesi sebagai model itu sudah dalam posisi mengandung.

"Saya hanya bertemu yang bersangkutan satu kali. Dan Permasalahan 4 tahun lalu ini sudah diselesaikan melalui bukti-bukti akurat yang tidak terbantahkan, bahwa ia sudah hamil duluan saat bertemu dan karenanya yang bersangkutan sudah meminta maaf di hadapan keluarganya," kata Ridwan Kamil.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI