Mengintip THR Mewah Para Artis: Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Kasih Umrah Gratis

Selasa, 25 Maret 2025 | 20:46 WIB
Mengintip THR Mewah Para Artis: Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Kasih Umrah Gratis
Potret Liburan Keluarga Aurel-Atta ke Jepang. (Instagram/aurelie.hermansyah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hanya dalam hitungan hari, umat Muslim akan merayakan hari Idul Fitri. Hari lebaran sendiri diperkirakan akan jatuh pada Minggu (30/3/2025) atau Senin (31/3/2025).

Salah satu hal yang dinanti-nantikan menjelang lebaran adalah Tunjangan Hari Raya (THR). Tentu menjadi keharusan untuk para penyedia kerja memberikan THR kepada pegawai yang mengabdi untuknya.

Tak heran jika sejumlah artis juga terlihat membagi-bagikan THR kepada para pegawainya. Tak hanya itu, beberapa artis juga menambahkan hadiah kepada para pekerja mereka.

Namun tentu saja ada yang istimewa dari THR para selebritis tersebut. Berikut ini adalah ulasan THR dan hadiah spesial yang dibagikan para artis kepada karyawan mereka:

1. Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah

Pasangan suami istri ini membagikan THR kepada para pekerjanya. Yang istimewa, Atta dan Aurel juga memberikan hadiah umrah gratis untuk salah satu karyawan mereka.

"Hadiah umrah tahun ini, jatuh kepada Sinta," kata Atta saat membacakan nama pemenang hadiah umrah gratis darinya dan Aurel, seperti dilihat di TikTok Aurel pada Selasa (25/3/2025).

Sinta yang dimaksud rupanya merupakan pegawai yang telah bekerja di AHHA selama tujuh tahun lamanya. Loyalitas Sinta membuat Atta dan Aurel sepakat untuk memberikan hadiah umrah gratis kepada sang pegawai.

"Dari sebelum ada Mamanur (Aurel), pertama ada Sinta dan Papata (Atta) duluan, sampai sekarang," puji Aurel lalu memeluk sang karyawati.

Baca Juga: Ganjil Genap Lebaran 2025 Sampai Tanggal Berapa? Ini Jadwal, Titik Lokasi dan Jamnya

Selain memberikan hadiah umrah gratis kepada Sinta, Atta dan Aurel juga menyiapkan sejumlah THR lain yang dimasukkan dalam amplop-amplop cokelat. Atta dan Aurel menyiapkan THR dalam berbagai ukuran serta ketebalan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI