Suara.com - Agresi yang dilancarkan oleh pemukim dan tentara Israel terhadap Hamdan Ballal kini diungkap oleh sang sahabat, Yuval Abraham. Melalui pernyataan Yuval Abraham, dunia tahu bagaimana tindakan keji warga Israel yang bermukim di Tepi Barat terhadap Hamdan Ballal.
Sutradara No Other Land ini mengunggah cuitan di media sosial terkait kejadian penyerangan terhadap sang sahabat pada Selasa (24/3/2025) waktu setempat lalu. Yuval juga turut mengunggah video kala rumah Hamdan Ballal diserang oleh para warga Israel hingga mengalami luka-luka.
"Sekelompok pemukim Israel bertopeng dan bersenjata menyerang sutradara film dokumenter No Other Land, Hamdan Ballal di rumahnya. Hamdan kini hilang. Kejadian ini tertangkap di kamera," cuit Yuval Abraham, dikutip Selasa (25/3/2025).
Yuval mengungkap kepada dunia bahwa para pemukim Israel memukuli Hamdan Ballal yang kala itu tak berdaya dan berakhir teruka parah di kepala dan perutnya.
Tak cukup berhenti di situ, terungkap bahwa tentara Israel atau IDF menangkap Hamdan Ballal saat dirawat di sebuah ambulans.
"Mereka memukuli Hamdan hingga ia terluka parah di kepala dan perut. Ia sempat memanggil ambulans, namun tentara Israel menangkapnya," lanjut cuit Yuval.
Berkat Yuval, dunia tahu nasib yang dialami oleh Hamdan Ballal sebagai salah satu korban kejahatan yang dilakukan oleh penduduk Israel di daerah Palestina.
Tak cukup di situ, Yuval faktanya adalah sahabat karib Hamdan Ballal dan keduanya sempat menggarap proyek film No Other Land yang menjadi senjata untuk mengungkap nasib rakyat Palestina.
Berikut profil Yuval Abraham.
Baca Juga: Profil Hamdan Ballal, Ini Kronologi Sutradara No Other Land Diserang-Diculik Israel
Profil Yuval Abraham: Sosok kelahiran Israel namun rela bela Palestina