Suara.com - Umat Islam sangat menantikan datangnya Hari Raya Idul Fitri setelah sebulan penuh menjalankan ibadah puasa Ramadhan. Salah satu sunnah yang dianjurkan saat Idul Fitri adalah memperbanyak bacaan takbir. Berikut adalah bacaan doa takbiran Idul Fitri lengkap Arab dan artinya.
Umat Islam disunnahkan membaca takbiran Idul Fitri mulai dari malam 1 Syawal hingga imam shalat Idul Fitri melakukan takbiratul ihram bagi yang berjamaah, atau hingga seseorang memulai shalat Id bagi yang tidak berjamaah.
Berikut ini bacaan doa takbiran Idul Fitri dalam tulisan Arab, Latin, serta terjemahannya agar dapat dipahami dan diamalkan dengan benar, seperti dikutip dari NU Online.
Jenis Takbir dalam Idul Fitri
Dalam ajaran Islam, bacaan takbir Idul Fitri terbagi menjadi dua jenis, yaitu:
- Takbir Muqayyad: Takbir ini dianjurkan untuk dibaca setiap selesai shalat, baik shalat fardhu maupun shalat sunnah.
- Takbir Mursal: Takbir ini bisa dibaca kapan saja dan di mana saja selama periode takbiran berlangsung.
Bacaan Takbiran Idul Fitri Lengkap
Imam An-Nawawi dalam kitabnya "Al-Majmu', Syarhul Muhadzdzab" menjelaskan bahwa bacaan takbir dilakukan sebanyak tiga kali. Berikut adalah lafal takbir Idul Fitri yang dianjurkan:
اللهُ أَكْبَرُ اللهُ أَكْبَرُ اللهُ أَكْبَرُ
Allahu akbar, Allahu akbar, Allahu akbar.
Artinya: "Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar."
Selain itu, terdapat bacaan takbir yang lebih panjang sebagaimana diriwayatkan dalam hadits mengenai zikir dan takbir Rasulullah SAW di Bukit Shafa:
Baca Juga: 1 Syawal Idul Fitri 2025 Jatuh pada Tanggal Berapa? Ini Perkiraan Resminya
اللهُ أَكْبَرُ كَبِيْرًا وَالحَمْدُ لِلّٰهِ كَثِيْرًا وَسُبْحَانَ الِلّٰهِ بُكْرَةً وَأَصِيْلًا لَا إلٰهَ إِلَّا اللهُ وَلَا نَعْبُدُ إِلَّا إِيَّاهُ مُخْلِصِيْنَ لَهُ الدِّيْنَ وَلَوْ كَرِهَ الكَافِرُوْنَ لَا إلٰهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ صَدَقَ وَعْدَهُ وَنَصَرَ عَبْدَهُ وَهَزَمَ الاَحْزَابَ وَحْدَهُ لَا إلٰهَ إِلَّا اللهُ وَاللهُ اَكْبَرُ