Antipanik, 7 Tips Menjaga Barang saat Mudik Naik Transportasi Umum agar Tetap Aman

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Sabtu, 22 Maret 2025 | 22:04 WIB
Antipanik, 7 Tips Menjaga Barang saat Mudik Naik Transportasi Umum agar Tetap Aman
Ilustrasi mudik naik transportasi umum. [ANTARA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mudik menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh banyak orang, terutama menjelang Hari Raya. Mudik dengan naik transportasi umum seperti bus, kereta api, atau pesawat menjadi pilihan banyak orang karena lebih mudah ketimbang membawa kendaraan pribadi.

Hanya saja jika memakai transportasi umum, perlu kewaspadaan ekstra dalam menyimpan barang selama waktu perjalanan. Pasalnya, banyak kasus barang hilang, tertinggal atau bahkan dicuri di tengah keramaian dan kelalaian. Oleh karena itu, perlu diketahui tips menjaga barang bawaan saat mudik menggunakan transportasi umum.

Tips Menjaga Barang saat Mudik Naik Transportasi Umum

Berikut beberapa tips yang bisa Anda terapkan agar perjalanan mudik tetap nyaman dan bebas dari kehilangan barang.

1. Pakai Tas yang Aman dan Nyaman

Tips yang pertama adalah pilih tas atau koper yang kuat dan dapat dikunci. Jika membawa barang berharga seperti dompet atau ponsel, gunakan tas kecil yang selalu menempel di tubuh, seperti tas selempang atau pinggang.

Lalu, pakai koper dengan kunci kombinasi atau gembok tambahan untuk keamanan ekstra. Sementara pada tas barang berharga, pilihlah yang memiliki banyak ruang agar bawaan mudah diatur dan tidak berceceran.

Apabila membawa ransel, pastikan menaruhnya menghadap ke depan agar pencopet sulit menjangkau. Sembunyikan uang, kartu ATM, hingga dokumen penting lainnya di tempat yang tidak terlihat.

Ilustrasi mudik naik bus. (Pexels)
Ilustrasi mudik naik bus. (Pexels)

2. Jangan Menunjukkan Barang Berharga

Saat mudik dengan transportasi umum, jangan terlalu sering menunjukkan perhiasan mewah atau gadget mahal. Hal ini dapat menarik perhatian sang pencopet. Taruh barang seperti itu di tempat yang sulit dijangkau.

3. Taruh di Tempat yang Bisa Dipantau

Selanjutnya, pastikan pula menaruh barang bawaan di tempat yang bisa dipantau. Untuk barang berharga, selalu simpan di pangkuan dan jangan sampai lengah dan lalai. Jika lupa, pencopet akan langsung membawanya.

4. Tandai Barang Bawaan

Guna menghindari tertukar atau hilang, beri tanda khusus pada tas yang dibawa, seperti pita dengan warna mencolok, label nama, atau stiker. Jadi, barang bawaan akan lebih mudah dikenali saat ditaruh di bagasi.

Baca Juga: Mudik Nyaman Anti Lapar : Tips & Rekomendasi Menu Bekal yang Praktis

5. Manfaatkan Teknologi

Di era yang semakin maju ini, para pemudik bisa menggunakan teknologi untuk meningkatkan keamanan barang. Saat ini, asa berbagai alat yang dapat membantu melacak atau mengamankan ponsel hingga koper.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI