Suara.com - Jejak digital anggota DPR termuda periode 2024-2029, Annisa Mahesa, sedang menjadi perbincangan warganet.
Hal ini bermula dari obrolan warganet di platform X, yang kini juga merambah ke TikTok. Salah satunya oleh akun @/aryasatya186 yang mengunggah potongan video wawancara Annisa Mahesa di hari pelantikannya sebagai wakil rakyat.
Dalam kesempatan tersebut, politisi bernama lengkap Annisa Maharani Alzahra Mahesa itu mengemukakan rasa herannya atas aksi demonstrasi atau unjuk rasa oleh masyarakat.
"Kenapa nggak diskusi aja?" ucap Annisa. Anak politisi dan aktivis Desmond Junaidi Mahesa itu mengaku sebenarnya tidak takut didemo masyarakat, hanya saja menurutnya opsi diskusi lebih layak untuk dikedepankan.
"Kalau misalnya demo, mengkritik kebijakan, itu nggak apa-apa, selama kebijakannya buruk gitu. Tapi kalau demo secara personal, buat apa?" jelas Annisa.
"Kalau didemo nggak takut, tapi kalau bisa kita diskusi secara langsung, supaya bertatap mata, bicara dari hati ke hati," imbuhnya.
Anggota dewan dari Fraksi Partai Gerindra itu menilai diskusi antara perumus kebijakan dan masyarakat lebih bermanfaat untuk menemukan solusi dari permasalahan yang ada.
"(Kalau diskusi) Kita bicara dari hati ke hati, kita bisa paham, oke. Kalau didemo, oke kita paham isu yang kamu bawa," kata Annisa.
![Annisa Mahesa [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/10/02/94498-annisa-mahesa.jpg)
Pernyataan Annisa ini sontak dibanjiri kritikan warganet, sebab DPR RI selama ini dianggap kurang responsif terhadap pendapat publik atas sederet kebijakan yang telah dirumuskan.
Baca Juga: Pendidikan Annisa Mahesa, Punya Pekerjaan Tak Main-Main sebelum Jadi DPR Termuda Berharta Rp5,8 M
"Ya diskusii gimanaa, masuk gedungnya aja ga dibolehin," keluh warganet. "YA BUKAAAAA RUANG DISKUSINYAAAAA YA ALLAH," ujar warganet lain. "YA DEMO JUGA DISKUSI ANJ GIMANA CARANYA KITA KETEMU LANGSUNGGG ANJ," timpal yang lainnya.
"Bingung kenapa mbanya mempertanyakan, 'Kenapa mesti demo?'" tulis warganet. "Emang kalau diajak diskusi mau??" sindir yang lainnya.
Potongan wawancara ini tampaknya semakin membuat kredibilitas Annisa sebagai perwakilan kaum muda di Senayan semakin disangsikan oleh masyarakat.
Pendidikan dan Kekayaan Annisa Mahesa Tidak Main-main
![Annisa Maharani Alzahra Mahesa alias Annisa Mahesa, Anggota DPR termuda 2024-2029. [Instagram/@annisa_mahesa]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/22/87401-annisa-maharani-alzahra-mahesa-alias-annisa-mahesa-anggota-dpr-termuda-2024-2029-instagram.jpg)
Terlepas dari kontroversi yang diduga membelitnya, Annisa yang merupakan Anggota DPR termuda ini diriwayatkan pernah mengemban pendidikan di tempat yang tidak main-main kualitasnya.
Melansir akun LinkedIn-nya, politisi kelahiran 17 Juli 2001 itu diriwayatkan pernah bersekolah di Jurusan IPA Kharisma Bangsa School of Global Education (2013-2017) dan Jurusan IPA SMA Negeri 34 Jakarta (2017-2019).
Setelahnya Annisa mengambil program double degree dari dua kampus, yaitu Universitas Indonesia dan University of Melbourne Australia.
Annisa mengambil Program Studi S1 Manajemen UI (2019-2021), kemudian melanjutkan ke International Class - Double Degree Program University of Melbourne (2021-2023) sampai mendapat gelar Bachelor of Commerce (B.Com., Management & Marketing).
Berbekal pendidikannya inilah Annisa tercatat pernah bekerja di sejumlah instansi. Salah satunya bekerja paruh waktu sebagai Internship Coordinator dan Marketing Officer di Ecare Careers yang berbasis di Melbourne, Australia.
Kemudian Annisa juga menjabat sebagai Social Media Manager Warung Saco Betawi Peranakan sejak tahun 2021, dilanjutkan dengan menjadi Anggota Komisi XI DPR RI sejak tahun 2024.
Annisa disebut berhasil melaju ke Senayan setelah mendapatkan sebanyak 122.470 dukungan di Daerah Pemilihan (Dapil) Banten II yang meliputi Kota Serang, Kabupaten Serang, dan Kota Cilegon. Sebelumnya Desmond sang ayah lah yang mewakili dapil ini.
![Annisa Maharani Alzahra Mahesa alias Annisa Mahesa, Anggota DPR termuda 2024-2029. [Instagram/@annisa_mahesa]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/22/93834-annisa-maharani-alzahra-mahesa-alias-annisa-mahesa-anggota-dpr-termuda-2024-2029-instagram.jpg)
Terlahir dari ayah yang memiliki jejak mentereng sebagai politisi tampaknya menjadi alasan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilaporkan Annisa ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak bisa dipandang sebelah mata.
Politisi yang resmi menjadi anggota dewan saat masih berusia 23 tahun itu mengaku memiliki harta kekayaan sebesar Rp5.870.445.000 tanpa utang sepeser pun.
Sebanyak Rp2,57 miliar di antaranya disimpan dalam bentuk 12 bidang tanah di Kabupaten Pandeglang. Seluruh tanah ini dilaporkan sebagai hibah tanpa akta oleh Annisa di LHKPN-nya.
Annisa juga melaporkan isi garasinya yang hanya dihuni satu unit mobil mewah, yakni sedan Lexus LX570 seharga Rp2,2 miliar. Seperti aset tanahnya, mobil ini juga diakui sebagai hibah tanpa akta.
Selain itu, Annisa juga mengaku memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp536,5 juta, serta kas dan setara kas sebanyak Rp562,5 juta.