Harganya Semahal Ini? Anang Hermansyah Takjub Lihat Kado Ultah dari Raul Lemos dan KD: Wow

Nur Khotimah Suara.Com
Sabtu, 22 Maret 2025 | 12:07 WIB
Harganya Semahal Ini? Anang Hermansyah Takjub Lihat Kado Ultah dari Raul Lemos dan KD: Wow
Anang Hermansyah dan Raul Lemos. (Instagram/aurelie.hermansyah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anang Hermansyah baru saja berulang tahun ke-56 pada Selasa (18/3/2025). Untuk merayakan hari jadinya, Anang menggelar acara ulang tahun sekaligus buka puasa bersama di rumah mewahnya yang terletak di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat.

Anang terpantau mengundang keluarga dan beberapa artis ke acara tersebut. Di antaranya ada Kris Dayanti (KD) yang tentu saja hadir bersama Raul Lemos dan kedua buah hati. Tak lupa, mereka membawa kado ulang tahun untuk Anang.

Isi kado ulang tahun dari Raul Lemos dan Kris Dayanti terungkap lewat video unboxing yang diunggah ke kanal YouTube The Hermansyah A6 pada Jumat (21/3/2025). Apa isi kado tersebut?

Ternyata Raul Lemos dan Kris Dayanti memberikan kado berupa koleksi dari brand ternama dunia, Gucci. Kado tersebut pun dibungkus dalam kotak serta paperbag warna hijau khas Gucci.

Di dalamnya, terdapat surat yang berisi ucapan ulang tahun dari Raul Lemos dan Kris Dayanti. Anang sempat membacakan isi ucapan tersebut ketika unboxing kado. Tak lupa ia mengucapkan terima kasih atas kado yang diberikan.

"Dari Raul Lemos dan Kris Dayanti. 'Selamat ulang tahun, sehat dan panjang umur. Raul dan Yanti'. Terima kasih Raul dan Yanti," kata Anang Hermansyah, dilansir dari YouTube The Hermansyah A6 pada Sabtu (22/3/2025).

Anang kemudian melanjutkan konten unboxing-nya dengan membuka kado dari Raul Lemos dan Kris Dayanti. Rupanya kado yang diberikan adalah polo shirt elegan dengan bordiran merek Gucci di dada sebelah kiri.

Kado Raul Lemos dan Kris Dayanti pun sukses membuat Anang bahagia. Terlebih karena ukuran baju tersebut sangat pas untuk dirinya. Ia pun tak henti-hentinya mengucapkan terima kasih.

Anang Hermansyah unboxing kado ulang tahun dari Raul Lemos dan Kris Dayanti (KD). (YouTube/The Hermansyah A6)
Anang Hermansyah unboxing kado ulang tahun dari Raul Lemos dan Kris Dayanti (KD). (YouTube/The Hermansyah A6/gucci.com)

"Wow, keren banget. Wow. Pas (ukurannya). Mantap," celetuk Anang merasa takjub.

Baca Juga: Mau Kuliah di Universitas Terbuka seperti Kris Dayanti? Segini Biaya yang Dibutuhkan

Ditelusuri lebih lanjut, seri baju pemberian Raul Lemos dan Kris Dayanti diperkirakan sebagai Gucci Embroidered Cotton Piquet Polo Shirt. Ini termasuk dalam koleksi Cruise 2025 dari Gucci yang rilis Mei 2024 lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI