
Bagi warga Depok dan sekitarnya, Masjid Al Huda bisa menjadi pilihan itikaf yang nyaman. Masjid ini terkenal dengan ruangan luas dan ber-AC, tersedia pula makanan untuk berbuka puasa.
Bukan cuma itu, bacaan imam di masjid ini juga indah sehingga membuat siapapun yang menjalani ibadah menjadi lebih khusyuk. Selain itu, meski di dalam masjid tidak terlalu ramai, lokasinya yang dekat dengan area pasar malam bisa memudahkanmu saat akan mencari makanan tambahan.
Bagi yang ingin itikaf dengan suasana tenang dan eksklusif, Masjid Al Huda sangat direkomendasikan.
4. Masjid Aisyah Ghani, Menteng
Masjid yang baru direnovasi ini menawarkan pengalaman itikaf yang nyaman dengan desain arsitektur yang indah. Beberapa keunggulannya adalah luas dan estetik.
Masjid ini juga terletak di pusat kota Jakarta, serta memiliki fasilitas modern dan nyaman. Jika kamu ingin itikaf di masjid dengan arsitektur megah dan fasilitas terbaik di pusat Jakarta, Masjid Aisyah Ghani bisa menjadi pilihan.
5. Masjid Nurul Iman, Blok M
Masjid yang terletak di kawasan Blok M Square ini juga menjadi salah satu destinasi favorit untuk itikaf, terutama bagi warga Jakarta Selatan. Keunggulannya selain lokasi uang strategis dan mudah dijangkau dengan transportasi umum, fasilitas di masjid ini juga cukup lengkap dengan area wudu yang nyaman.
Masjid ini dekat dengan banyak tempat makan bagi yang membutuhkan tambahan makanan sahur atau berbuka. Masjid Nurul Iman ini cocok bagi yang mencari tempat itikaf di sekitar pusat perbelanjaan dengan akses yang mudah.
Baca Juga: 10 Malam Terakhir Ramadan: Panduan Lengkap I'tikaf di Masjid untuk Raih Lailatul Qadar
Menentukan masjid untuk itikaf tergantung pada preferensi dan kebutuhan masing-masing. Jika ingin suasana ramai dan penuh semangat, Masjid Istiqlal bisa menjadi pilihan.