Raline Shah Cek Kesehatan Gratis Hari Ulang Tahun di Puskesmas, Warganet Protes: Kok Beda?

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Jum'at, 21 Maret 2025 | 10:43 WIB
Raline Shah Cek Kesehatan Gratis Hari Ulang Tahun di Puskesmas, Warganet Protes: Kok Beda?
Raline Shah lakukan Cek Kesehatan Gratis Hari Ulang Tahun. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Gigi sompel dikit nanti dicek lagi," celetuknya.

Warganet Protes

Melihat pemeriksaan gratis yang dilakukan Raline, rupanya banyak warganet yang protes. Beberapa mengeluhkan tidak mendapat pemeriksaan yang sama dengan sang aktris.

Contohnya, mereka tidak mendapat pemeriksaan Elektrokardiografi (EKG), tes diagnostik umum yang digunakan untuk mengevaluasi fungsi jantung.

"Hayati gak dapet pemeriksaan EKG kaya mbak Raline min," keluh salah satu warganet.

"Giliran rakyat biasa cuma diinterview ada gejala2 apa kak? Ditimbang, cek suhu dan tensi, trus sudah boleh pulang," beber yang lain.

"Udah minggu kemarin. tapi ga kayak iklannya nih," tambah yang lainnya.

Cara Cek Kesehatan Gratis Hari Ulang Tahun

Program Cek Kesehatan Gratis (CKG) sudah dilaksanakan sejak 10 Februari 2025 kemarin di seluruh Puskesmas di Indonesia.

Warga yang berulang tahun pada Januari atau sebelum tanggal 10 Februari pun dapat menerima program hingga April 2025. Sebab masyarakat bisa melakukan CKG dalam jangka waktu dari mulai tanggal ultah + 30 hari. Hal tersebut diharapkan bisa mempermudah masyarakat Indonesia yang ingin mengakses layanan kesehatan tanpa perlu lama menunggu.

Program ini bisa dilakukan di seluruh Puskesmas di Indonesia dengan berbagai jenis skrining untuk memeriksa kesehatan masyarakat, baik untuk bayi baru lahir, balita, dewasa, dan lansia.

Baca Juga: Cek Kesehatan Gratis Dapat Apa Saja? Periksa Penyakit Jantung, Kanker hingga Gangguan Kejiwaan

Jenis pemeriksaan dalam program CKG ini bervariasi, dari mulai skrining kekurangan hormon, pemeriksaan gizi, pemeriksaan THT, skringin penyakit jantung bawaan, dan pemeriksaan tekanan darah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI