DPR Sahkan RUU TNI, Ingat Lagi Pernyataan Ustaz Adi Hidayat: Kepada Elite Bangsa..

Kamis, 20 Maret 2025 | 20:55 WIB
DPR Sahkan RUU TNI, Ingat Lagi Pernyataan Ustaz Adi Hidayat: Kepada Elite Bangsa..
Ustaz Adi Hidayat (UAH) [Youtube @adihidayatofficial]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI belakangan tengah banjir kritik publik. Pasalnya DPR telah mengesahkan RUU TNI di tengah protes masyarakat.

Soal DPR dan elite politik, Ustaz Adi Hidayat sempat berdakwah soal para politisi.

"Mohon maaf dengan kata-kata ini, tapi ketika Anda mengatakan sebagai wakil rakyat 'saya wakil rakyat', kami tidak pernah mewakilkan kepada Anda untuk berbuat tindakan-tindakan yang melanggar hukum, norma, dan etika," ujar Ustaz Adi Hidayat seperti dikutip dari akun X @andria75777, Kamis (20/3/2025).

"Semoga ini bukan hanya menjadi satu berita yang ramai dan selesai, saya berharap ada koreksi internal di dalam perenungan mendalam," imbuhnya.

Lebih lanjut Ustaz Adi Hidayat mempertanyaan soal arah bernegara. Ia tak ingin masyarakat hanya jadi permainan politik para elite.

"Saya mohon pada elite-elite bangsa ini, bangsa mau dibawa kemana? negara mau diarahkan kemana ya? jadi jangans ampai rakyat hanya menjadi objek dari permainan politik," ungkap Ustaz Hadi Hidayat.

"Dan ini mungkin statement saya yang agak tegas terkait ini, karena Anda ketika ada gaduh anda meminta ulama tolong teduhkan tolong bantu kami tapi ketika kami hadir membantu Anda berbuat ulah," tandasnya.

Video lawas Ustaz Adi Hidayat kembali viral saat publik dibuat marah dengan pengesahan RUU TNI.

Pendidikan Ustaz Adi Hidayat

Baca Juga: Militer Dilarang Berbisnis, Panglima TNI: Masih Ada Prajurit Ngojek dan Jualan Es, Disebut Bisnis?

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyampaikan komentarnya terkait rencana libur panjang Ramadan di UMY, Minggu (19/1/2025). [Kontributor Suarajogja.id/Putu]
Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyampaikan komentarnya terkait rencana libur panjang Ramadan di UMY, Minggu (19/1/2025). [Kontributor Suarajogja.id/Putu]

Vokal pada kondisi sosial politik, seperti apa pendidikan Ustaz Adi Hidayat?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI