Libur Lebaran 2025: 12 Rekomendasi Wisata Keluarga di Bogor yang Wajib Dikunjungi

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 20 Maret 2025 | 14:58 WIB
Libur Lebaran 2025: 12 Rekomendasi Wisata Keluarga di Bogor yang Wajib Dikunjungi
Sepasang panda yang berasal dari Cina ini, sekarang bisa Anda lihat langsung secara dekat di Istana Panda, Taman Safari Indonesia, Cisarua, Bogor, Jawa Barat, mulai akhir November 2017. (Suara.com/Dinda Rachmawati)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagi Anda yang tidak mudik atau ingin mencari alternatif liburan di sekitar Bogor selama Lebaran, berbagai destinasi wisata menarik siap menyambut Anda.

Bogor, dengan keindahan alam dan beragam tempat wisata, menjadi pilihan tepat untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga atau orang terdekat.

Berikut adalah beberapa rekomendasi tempat wisata yang bisa Anda kunjungi di Bogor selama liburan Lebaran:

Suasana pengunjung piknik di halaman Kebun Raya Bogor, Bogor ,jawa Barat, Minggu (27/3/2022).  [Suara.com/Septian]
Suasana pengunjung piknik di halaman Kebun Raya Bogor, Bogor ,jawa Barat, Minggu (27/3/2022). [Suara.com/Septian]

1.Kebun Raya Bogor
Sebagai ikon wisata Bogor, Kebun Raya Bogor menjadi tempat yang tepat untuk relaksasi dan menikmati keindahan alam. Dengan koleksi tanaman yang sangat beragam, Kebun Raya menawarkan suasana yang menenangkan dan cocok untuk Anda yang ingin melepas pena dan tempatnya sangat mudah di akses.
Alamat: Jl. Ir. H. Juanda No.13, Paledang, Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat

2.Kuntum Farmfield
Ingin merasakan suasana pedesaan? Kuntum Farmfield, yang terletak di kawasan Tajur, Bogor, menghadirkan pengalaman berinteraksi langsung dengan hewan ternak seperti sapi, kambing, dan kelinci. Dikelilingi oleh pemandangan alam yang hijau dan sejuk, tempat ini sangat cocok untuk keluarga dengan anak-anak.
Alamat: Jalan Raya Tajur, Sindangrasa, Bogor, Jawa Barat

3.Trans Studio Mini Bogor
Trans Studio Mini Bogor yang terletak di Transmart Carrefour Yasmin, Bogor, menawarkan berbagai wahana seru untuk anak-anak dan keluarga. Dari permainan interaktif hingga spot foto unik, tempat ini cocok untuk liburan keluarga.
Alamat: Transmart Carrefour Yasmin, Cibadak, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat

4.Enchanting Valley Bogor
Menghadirkan sensasi taman safari, Enchanting Valley di Cisarua, Bogor, menawarkan pemandangan alam indah serta kesempatan melihat satwa liar dalam habitatnya. Cocok untuk wisata alam yang memadukan edukasi dan keseruan.
Alamat: Enchanting Valley By Taman Safari, Jalan Raya Puncak, Leuwimalang, Cisarua, Bogor, Jawa Barat

5.Dairyland Riverside Puncak
Terletak di kawasan Puncak, Dairyland Riverside Puncak adalah destinasi yang menawarkan berbagai aktivitas seru, seperti Hutan Menyala, Forest Walk, serta berbagai wahana menarik lainnya. Dikelilingi pemandangan alam yang memukau, tempat ini menjadi pilihan wisata keluarga yang sangat menyenangkan.
Alamat: Jl. Raya Puncak - Gadog KM.77, Leuwimalang, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat

6.Devoyage
Bagi yang ingin merasakan nuansa Eropa tanpa harus pergi jauh, Devoyage Bogor adalah pilihan tepat. Tempat ini menawarkan kanal-kanal mirip Venesia, Italia, dengan banyak spot foto menarik, cocok untuk Anda yang ingin berlibur ala Eropa di dalam negeri.
Alamat: Jalan Raya Bogor Boulevard CBD, Bogor Nirwana Residence, Mulyaharja, Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat

Baca Juga: Libur Lebaran di Jakarta? Ini 8 Tempat Seru yang Bisa Kamu Kunjungi

7.Taman Safari Indonesia
Taman Safari Indonesia di Cisarua adalah pilihan utama bagi pencinta satwa. Di sini, pengunjung dapat melihat berbagai jenis hewan dari seluruh dunia dalam habitat alaminya, sambil menikmati tur safari menggunakan kendaraan pribadi atau tur yang disediakan.
Alamat: Jalan Kapten Harun Kabir No.724, Cibeureum, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI