Suara.com - Musim mudik Lebaran akan segera tiba dan jutaan orang bersiap untuk melakukan perjalanan pulang ke kampung halaman. Salah satu hal yang sering kali membuat perjalanan terasa lama adalah menunggu koper di bandara tujuan.
Bayangkan, setelah penerbangan panjang, kamu masih harus menunggu lama untuk mendapatkan barang bawaan. Tentu hal ini bisa sangat melelahkan, terutama setelah perjalanan jauh. Namun, jangan khawatir! Ada beberapa tips dan trik yang bisa kamu lakukan agar koper keluar pertama dari pesawat saat tiba di tujuan. Yuk simak penjelasan berikut ini.
Tips Koper Keluar Pertama dari Pesawat
![Ilustrasi bagasi pesawat [freepik.com]](https://media.arkadia.me/v2/articles/triasrohmadoni/7JiVeilELrjwfEhrIUlWxSsEhKutzqiV.png)
Dengan persiapan yang tepat, kamu bisa menghemat waktu dan segera melanjutkan perjalanan mudik. Ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk meningkatkan peluang koper keluar lebih awal saat tiba di tujuan seperti dikutip dari beberapa sumber, antara lain:
1. Pertimbangkan Check-in di Akhir-akhir
Ada asumsi bahwa koper yang dimuat terakhir ke pesawat akan diturunkan pertama kali. Oleh karena itu, menunda check-in hingga mendekati waktu penutupan konter dapat menjadi taktik untuk mempercepat pengambilan koper. Namun ini adalah strategi yang berisiko karena tidak ada jaminan koper akan dimuat terakhir dan ada potensi keterlambatan yang dapat menyebabkan tertinggalnya penerbangan.
2. Dapatkan Pemeriksaan Gerbang (Gate Check)
Kamu juga dapat meminta pemeriksaan gerbang (gate check) untuk koper. Maskapai sering kali bersedia memeriksa koper di gerbang untuk mengurangi kepadatan kabin. Ini berguna untuk barang belanja bebas bea, tetapi layanan ini tidak selalu tersedia. Tanyakan di konter check-in dan ingat, koper harus melalui pemeriksaan keamanan terlebih dahulu.
3. Beri Label 'Fragile'
Meskipun tidak selalu berhasil, memberi label 'fragile' pada koper dapat membuatnya ditangani dengan lebih hati-hati dan ditempatkan di bagian atas tumpukan. Ini bisa mempercepat proses penurunan koper.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Solo yang Tahan Lama, Laris Diburu saat Libur Lebaran
4. Manfaatkan Layanan Prioritas
Beberapa maskapai penerbangan menawarkan layanan prioritas koper untuk penumpang kelas bisnis atau anggota frequent flyer. Jika memungkinkan, manfaatkan layanan ini untuk memastikan bagasimu mendapatkan prioritas.

5. Tandai Bagasi dengan Jelas
Gunakan label nama yang mencolok atau tambahkan aksesori unik pada koper agar mudah dikenali. Ini tidak mempercepat penurunan koper, tetapi membantumu untuk menemukannya dengan cepat di antara tumpukan koper.
6. Duduk di Dekat Bagian Depan Pesawat
Meskipun tidak secara langsung mempengaruhi penurunan koper, duduk di dekat bagian depan pesawat memungkinkanmu untuk turun lebih awal dan segera menuju area pengambilan koper.
7. Gunakan Tas Kabin Jika Memungkinkan
Jika memungkinkan, bawa barang-barang penting dan berhargamu di tas kabin. Ini akan menghemat waktu karena tidak perlu menunggu koper.
8. Pakai Koper dengan Warna Mencolok
Meski tidak termasuk cara agar koper bisa keluar lebih awal, memilih koper dengan warna mencolok atau desain unik bisa dipertimbangkan. Sebab cara ini membantu petugas bagasi mengenalinya lebih cepat. Selain itu, kamu juga lebih mudah menemukannya di conveyor belt tanpa harus memeriksa satu per satu koper yang mirip.
Menunggu koper di bandara memang bisa menyita waktu, tetapi dengan trik-trik di atas, Anda bisa mempercepat proses pengambilan bagasi. Mulai dari check-in terlambat, menggunakan layanan proritas, hingga menempelkan label "Fragile" bisa menjadi solusi agar koper Anda keluar lebih dulu dari pesawat.
Semoga tips ini membantu perjalanan Anda lebih nyaman dan efisien!
Kontributor : Trias Rohmadoni