Memasuki tahun 2024, posisi Rey sebagai artis dengan kekayaan terbesar masih belum tergeser. Kekayaannya yang melimpah diduga berasal dari berbagai bisnis yang ia jalankan. Beberapa usaha yang menjadi sumber pendapatannya antara lain:
Bisnis Properti
Rey memiliki lebih dari 500 unit rumah mewah yang siap huni di kawasan Sentul City. Berkat kepemilikan aset properti yang besar, ia dijuluki sebagai "Ratu Properti" di daerah tersebut.
Bisnis Kecantikan
Sebagai pemilik merek Kharites Beauty, Rey mengelola 24 cabang beauty lounge yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.
Bisnis Kuliner
Rey juga merambah dunia kuliner melalui usaha Rumah Kuliner Reyutami, yang menawarkan berbagai pilihan makanan dan minuman.
Karier di Dunia Hiburan
Di samping menjalankan bisnis, Rey tetap aktif di industri hiburan sebagai presenter dan influencer. Ia juga memiliki kanal YouTube Reyben Entertainment, yang dapat menghasilkan pendapatan sekitar Rp6,7 juta hingga Rp16,5 juta per bulan.
Baca Juga: 5 Artis Menolong Nunung yang Jatuh Miskin, Bantuannya Bukan Hanya Uang
Kontributor : Trias Rohmadoni