Suara.com - Ancol merupakan salah satu destinasi wisata favorit di Jakarta yang menawarkan berbagai pilihan rekreasi bagi keluarga, pasangan, maupun wisatawan dari berbagai usia.
Berlokasi di Jakarta Utara, kawasan wisata ini menghadirkan beragam wahana menarik, mulai dari pantai, taman hiburan, hingga wisata edukasi.
Beragam Wahana Menarik di Ancol
Sebagai kawasan wisata terpadu, Ancol memiliki berbagai wahana yang bisa dinikmati pengunjung, antara lain:
- Dunia Fantasi (Dufan): Taman hiburan terbesar di Indonesia dengan berbagai wahana permainan seru, seperti Halilintar, Tornado, dan Bianglala.
- Sea World Ancol: Akuarium raksasa yang menampilkan berbagai koleksi biota laut, termasuk ikan hiu, pari, dan ubur-ubur.
- Atlantis Water Adventure: Taman air dengan berbagai kolam renang, seluncuran air, dan wahana petualangan air lainnya.
- Ocean Dream Samudra: Pertunjukan satwa laut seperti lumba-lumba dan singa laut, serta berbagai atraksi edukatif tentang kehidupan bawah laut.
- Pantai Ancol: Area pantai yang bisa diakses oleh pengunjung untuk bersantai, bermain pasir, atau menikmati sunset di tepi laut.
1. Tiket Regular
- Ancol: Rp35.000
- Dufan Ancol: Weekday Rp275.000, Weekend Rp400.000
- Sea World Ancol: Weekday Rp120.000, Weekend Rp165.000
- Samudra Ancol: Weekday Rp110.000 , Weekend Rp140.000
- Atlantis Ancol: Weekday Rp110.000, Weekend Rp140.000
- Jakarta Bird Land: Weekday Rp60.000, Weekend Rp100.000
- Faunaland: Weekday Rp80.000 (diskon 20%), Weekend Rp90.000 (diskon 18%)
2. Annual Pass
- Tiket Masuk Ancol: Rp1.500.000
- Dufan Ancol: Rp500.000 (diskon 50%)
- Sea World Ancol: Rp200.000
- Samudra Ancol: Rp200.000
- Atlantis Ancol: Rp200.000 (diskon 73%)
Harga tiket tersebut, belum termasuk biaya parkir kendaraan pribadi. Harga yang tertera bisa saja mengalami perubahan sesuai dengan kebijakan pengelola Taman Impian Jaya Ancol. Tiket Ancol dan unit wisatanya bisa dibeli melalui website resminya, ancol.com.
Jam Buka Ancol dan Unit Wisatanya
Baca Juga: Buka Puasa dengan Nasi Kapau dan Lauk Pauk Khas Minang, Harga Mulai Rp20 Ribu

Jam buka Ancol dan unit wisatanya memiliki jam operasional yang berbeda-beda. Berikut merupakan jam buka Ancol serta unit wisatanya.