Makna When Life Gives You Tangerines: Bikin Nangis Terus, Ternyata Artinya Lebih dari Sekadar Jeruk!

Farah Nabilla Suara.Com
Selasa, 18 Maret 2025 | 16:31 WIB
Makna When Life Gives You Tangerines: Bikin Nangis Terus, Ternyata Artinya Lebih dari Sekadar Jeruk!
Poster resmi drama When Life Gives You Tangerine (Instagram/netflixkr)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain itu, IU juga mengartikan judul yang dibintanginya ini secara personal.

"Meskipun hidup memberimu jeruk yang pahit, kamu tetap bisa membuat jus jeruk dan menikmatinya sebagai teh jeruk yang hangat," ungkap IU saat konferensi pers dramanya di Seoul pada Rabu (5/3/2025).

Asam Garam Kehidupan

Jika dibaca lagi lalu dikaitkan dengan kisah dalam drama yang tak henti bikin nangis, When Life Gives You Tangerines memang cukup sulit untuk diartikan secara harfiah.

Kalaupun diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesa secara literal pun akan aneh mendengar kalimat 'Ketika Hidup Memberimu Jeruk Tangerine'. Namun, ternyata ada padanan istilah dari When Life Gives You Tangerines ini yaitu 'asam garam kehidupan'.

Ungkapan "When Life Gives You Tangerines" memiliki makna yang mirip dengan "asam garam kehidupan" dalam bahasa Indonesia.

Dalam pepatah asli "When life gives you lemons, make lemonade", lemon melambangkan kesulitan, dan membuat limun berarti mengubah tantangan menjadi sesuatu yang baik. Jika diterapkan pada drama "When Life Gives You Tangerines", jeruk tangerine bisa diartikan sebagai simbol perjuangan dan ketekunan menghadapi kerasnya hidup—seperti yang dialami oleh Ae-Sun dan Gwan-Sik di Pulau Jeju.

Dalam konteks "asam garam kehidupan", istilah ini menggambarkan pengalaman hidup yang penuh dengan suka dan duka. Drama ini menceritakan bagaimana Ae-Sun dan Gwan-Sik menghadapi berbagai cobaan, termasuk kemiskinan dan keterbatasan pendidikan, namun tetap bertahan dan menemukan kebahagiaan dalam hal-hal kecil.

Jadi, "When Life Gives You Tangerines" bisa dihubungkan dengan konsep "asam garam kehidupan", karena sama-sama menyoroti perjalanan hidup yang penuh tantangan, tetapi tetap bisa membawa makna dan kebahagiaan jika dijalani dengan ketekunan dan optimisme.

Baca Juga: Alih Profesi, Ini Peran Kang You Seok di Drama Korea Resident Playbook

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI