Panduan Beli Tiket Kereta Api Murah buat Mudik Lebaran 2025, Jangan Cuma Andalkan Promo!

Selasa, 18 Maret 2025 | 14:42 WIB
Panduan Beli Tiket Kereta Api Murah buat Mudik Lebaran 2025, Jangan Cuma Andalkan Promo!
Ilustrasi penumpang kereta api. (Tim Desain Grafis Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kurang dari dua pekan, umat Muslim akan merayakan Hari Raya Idulfitri yang diperkirakan jatuh pada Senin (31/3/2025) atau Selasa (1/4/2025). Tak heran jika persiapan mulai dilakukan di sana-sini, termasuk rencana mudik. Kembali ke kampung halaman memang menjadi agenda rutin, tentu dengan maksud bisa merayakan hari Lebaran bersama keluarga.

Naik kereta api bisa menjadi salah satu opsi moda transportasi. Namun tahukah Anda bahwa ada sejumlah tips yang bisa diterapkan untuk mendapatkan tiket kereta api dengan harga miring?

Tentu opsi pertama adalah dengan memanfaatkan promosi atau diskon yang tersedia di waktu-waktu tertentu. Namun selain memanfaatkan promo, ada pula beberapa cara lain untuk mendapatkan tiket kereta api dengan harga lebih ramah di kantong.

Seperti apa?

1. Tiket Go Show

Ilustrasi kereta api  - syarat naik kereta api terbaru (pexels)
Ilustrasi naik kereta api. (pexels)

Tiket go show adalah tiket kereta api yang baru bisa dibeli sekitar 2-3 jam sebelum keberangkatan. Nantinya akan tersedia harga khusus untuk tiket yang dimaksud.

Namun terdapat beberapa persyaratan terkait pembelian tiket go show, yaitu:

  • Hanya tersedia untuk rute dan kereta api tertentu
  • Tidak berlaku harga reduksi kecuali untuk penumpang anak di bawah 3 tahun (infant).

Untuk membelinya, penumpang bisa langsung ke loket stasiun. Atau jika ingin membeli melalui aplikasi Access by KAI, maka penumpang bisa mengakses dengan cara yang sama seperti saat akan membeli tiket kereta api jarak jauh.

Berikut adalah panduan membelinya:

Baca Juga: 10 Tempat Rekomendasi Wisata Lebaran Low Budget di Surabaya

  • Unduh dan login di aplikasi Access by KAI.
  • Pilih menu "Antar Kota"
  • Masukkan stasiun asal dan tujuan, tanggal keberangkatan, serta jumlah penumpang.
  • Pilih kereta api yang tersedia, harga go show hanya berlaku untuk kereta api tertentu dan baru muncul 2-3 jam sebelum keberangkatan.
  • Isi data pemesan dan penumpang.
  • Pilih kursi dan gerbong kereta.
  • Lakukan pembayaran, di tahap ini harga sudah otomatis disesuaikan dengan harga go show.
  • Setelah pembayaran, kode booking akan muncul.

Untuk memudahkan proses check in, jangan lupa cetak e-boarding pass di aplikasi Access by KAI.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI