"Tidak, kita pastikan enggak," kata Prasetyo.
Seiring penolakan RUU TNI ini, tak sedikit wargenet juga menyoroti pemilihan Hotel Fairmont Jakarta di tengah efisiensi yang dijadikan sebagai tempat rapat.
Lantas, siapa pemilik hotel mewah yang memfasilitasi rapat kilat nan rahasia DPR membahas RUU TNI ini?
![Hotel Fairmont Jakarta [fairmont-jakarta.com/]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/16/64200-hotel-fairmont-jakarta.jpg)
Pemilik Hotel Fairmont Jakarta
Hotel Fairmont Jakarta merupakan salah satu hotel bintang lima yang terletak di Jalan Asia Afrika No.8, Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta. Hotel ini juga merupakan salah satu properti dari jaringan hotel mewah Fairmont Hotels & Resorts.
Fairmont Hotels & Resorts didirikan pada tahun 2001 melalui penggabungan antara Canadian Pacific Hotels & Resots dan Fairmont Hotels, yang merupakan jaringan hotel mewah asal Kanada.
Namun AccorHotels mengakuisisi jaringan hotel itu di tahun 2016. Kendati demikian, hak kepemilikan Fairmont Hotel Jakarta dipegang oleh PT Senayan Trikarya Sempana, anak usaha Kajima Overseas Asia Pte. Ltd.
PT Senayan Trikarya merupakan perusahaan patungan antara Kajima Overseas Asia Pte. Ltd dan Badan Pengelola Gelora Bung Karno. PT Senayan Trikarya Sempana juga menjadi pengembang dan operator Senayan Square, kompleks yang terdiri dari Plaza Senayan, Plaza Senayan Arcadia, menara perkantoran Sentral Senayan I, II & III, Apartemen Plaza Senayan, termasuk Hotel Fairmont Jakarta.
Direktur Utama Plaza Senayan atau Presiden Direktur PT Senayan Trikarya Sempana adalah Kazuhito Shibuya yang juga aktif menjabat saat ini.
Baca Juga: Pandji Pragiwaksono 'Ceramahi' Menhan Suruh Deddy Corbuzier Jawab Kritik Publik Terkait RUU TNI
Kazuhito Shibuya sendiri rupanya pernah beberapa kali tampil di depan publik dalam beberapa acara, di antaranya pembukaan Marygold Markt di Lantai 3 Plaza Senayan dan peluncuran Yashiniko Yokocho.