Siapa Ibu Jordi Onsu? Perempuan Berdarah Arab yang Kenalkan Agama Islam ke Anak sejak Kecil

Nur Khotimah Suara.Com
Senin, 17 Maret 2025 | 18:07 WIB
Siapa Ibu Jordi Onsu? Perempuan Berdarah Arab yang Kenalkan Agama Islam ke Anak sejak Kecil
Jordi Onsu. (Instagram/jordionsu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jordi Onsu membahas sang ibu saat menjadi bintang tamu The Irish Show milik kanal YouTube Has Entertainment. Ternyata ibu Jordi Onsu dan Ruben Onsu merupakan seorang perempuan agama Islam.

Karena latar belakang agama sang ibu itulah, Jordi Onsu akhirnya familiar dengan Islam. Ia pun tumbuh dengan nilai-nilai Islam yang cukup kental berkat ibunda.

Fakta tersebut cukup membuat Irish Bella selaku pemandu acara The Irish Show kaget. Artis cantik itu agaknya baru tahu kalau ibu Jordi Onsu dan Ruben Onsu adalah seorang muslim.

"Sebenarnya sudah berapa lama sih Jordi tuh merasakan hal-hal yang berbau Islami gitu?" tanya Irish Bella dilansir YouTube Has Entertainment pada Senin (17/3/2025).

"Dari kecil dong, karena kan Mamah muslim," tutur Jordi Onsu menjelaskan agama mendiang ibunya.

"Oh Mamah muslim," celetuk Irish Bella kaget.

Jordi Onsu lantas menceritakan lebih lanjut soal keyakinan sang ibu. Menurut cerita paman Betrand Peto itu, ibunya masih menganut agama Islam setelah menikah dengan sang suami yang berdarah Tionghoa.

"Jadi Mamah tuh dulunya muslim. Kemudian setelah menikah sama Papah pun masih muslim," cerita Jordi Onsu.

Jordi Onsu dan Ruben Onsu [Instagram]
Jordi Onsu dan Ruben Onsu [Instagram]

Cuplikan obrolan Jordi Onsu dengan Irish Bella menarik perhatian banyak netizen usai dibagikan ulang ke akun TikTok resmi Has Entertainment, hasentertainment. Sama seperti Irish Bella, tidak sedikit netizen yang kaget saat tahu ibu Jordi Onsu merupakan seorang muslim.

Baca Juga: Serukan Lawan Orang Tua, Lolly Kena Tegur Jordi Onsu dan Mayang Adik Vanessa Angel

"Baru tahu kalo ibunya Jordi dan Ruben itu Islam," komentar salah satu netizen. "Oh, ternyata ibunya muslim," celetuk yang lain. "Ibunya Jordi sama Ruben turunan Arab," timpal yang lain menjelaskan. "Saya baru tahu," kata netizen lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI