Suara.com - Jika lebaran sebelumnya umat muslim diramaikan dengan tren baju lebaran hijau sage hingga biru muda, maka di Idulfitri 2025 kali ini diprediksi bakal diramaikan dengan warna burgundi (burgundy).
Fakta ini dibenarkan Head Creative Bazar Rendezvous Modest Market, Eras Praghita yang mengatakan baju lebaran burgundi ramai diminati karena adanya peralihan dari warna natural seperti earth tone dan warna gelap.
"Sebenernya Burgundi itu warnanya bisa jadi tren yang tadinya switching banget dari warna hijau sage, terusnya kayak ke biru, terusnya jadi burgundi," ujar Eras di AEON Tanjung Barat, Jakarta Selatan, Kamis (13/3/2025).
Eras menambahkan saat ini masyarakat sudah melalui fase baju lebaran dengan warna terang. Itulah kenapa saat ini adanya peralihan warna terang, natural lalu berusaha beralih ke gelap.
Tapi keunikan warna burgundi untuk pakaian ini, yakni bisa menambah kesan mewah untuk si pemakainya.

"Burgundi juga kelihatan lux, kelihatan mahal, nah itu alternatifnya jatuhnya di burgundi," jelasnya.
Burgundi adalah warna merah tua namun memiliki kesan keunguan. Agar mudah membayangkannya, warna ini bisa ditemukan dalam minuman anggur dari Prancis.
Berdasarkan pantauan Suara.com di bazar Rendezvous Modest Market di lantai 5 AEON Tanjung Barat, Jakarta Selatan warna burgundi diterapkan pada berbagai item fashion seperti dress, vest dan outer.
Tiga item ini digunakan karena mudah dipadupadankan degan berbagai gaya pakaian. Untuk padupadan warna burgundi, Eras juga menyarankan pakaian dengan warna earth tone.
Baca Juga: Couple Goals! 5 Pilihan Baju Lebaran yang Bikin Kamu dan Pasangan Jadi Kece di Hari Kemenangan
"Warna-warna krem muda, biar nggak mati. Itu biasanya krem muda warna-warna khaki kayak gitu, itu masih cocok," pungkas Eras.