Perjalanan Panjang Alwikobra, Dari Anak Pesantren Kini Jadi Pengusaha Game Sukses

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Senin, 17 Maret 2025 | 10:40 WIB
Perjalanan Panjang Alwikobra, Dari Anak Pesantren Kini Jadi Pengusaha Game Sukses
Alwikobra, pengusaha game. (Dok. Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hidup Alwikobra dulu sederhana. Lahir di Bekasi pada 1 Mei 1997, ia menghabiskan masa mudanya di pesantren tahfidz Qur’an di Pati, Jawa Tengah. Saat itu, Free Fire hanyalah hiburan saat liburan. Ia bermain hanya untuk mengisi waktu luang bersama teman-temannya.

Tak ada yang menyangka, game yang dulu hanya iseng-iseng, kelak akan mengubah hidupnya.

Ia mulai mendedikasikan waktunya secara ekstrem. Setelah reset musim, ia bermain tanpa henti selama tujuh hari penuh demi mencapai Top Global 1 Grandmaster Free Fire. Strategi, fokus, dan tekadnya membuahkan hasil.

Tak butuh waktu lama, namanya meledak. Ia berkolaborasi dengan YouTuber gaming top seperti Jess No Limit dan Dyland PROS.

Kesuksesan di Free Fire mengantarkannya menjadi content creator terkenal. Akun YouTube-nya tumbuh pesat hingga 800 ribu subscriber. Instagram-nya dipenuhi ratusan ribu pengikut. Video gameplay-nya jadi tontonan favorit komunitas Free Fire.

Alwikobra kini hidup dari gaming. Tapi hidup tidak selalu mulus.

Saat berada di puncak kejayaan, Alwikobra membuat keputusan besar: menjual akun YouTube-nya.

Keputusan ini mengejutkan banyak orang. Ia kehilangan platform, kehilangan komunitas, bahkan kehilangan kepercayaan dari banyak teman di dunia content creation.

Namun, bagi Alwikobra, hidup bukan hanya tentang satu pencapaian.

Baca Juga: Vampire Survivors Siap Hadir di Layar Lebar, Tantangan Besar Menanti

"Terkadang, kita harus kehilangan sesuatu untuk menemukan jalan yang lebih besar," katanya.

Tak ingin larut dalam keterpurukan, Alwikobra melihat peluang baru. Ia mendirikan Alwikobra Store , sebuah platform layanan top-up game untuk Free Fire, Mobile Legends, dan PUBG Mobile.

Dengan layanan cepat, harga bersaing, dan sistem transaksi aman, bisnisnya berkembang pesat. Ribuan pelanggan datang setiap hari. Dari seorang gamer yang dulu diremehkan, kini ia menjadi pengusaha sukses di industri game.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI