Suara.com - Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak dibuat heran dengan istrinya, Arumi Bachsin. Hal ini tampak dalam unggahan terbaru Emil di akun Instagramnya, Sabtu (15/3/2025).
Emil dalam unggahannya menyebut banyak perabot rumah dinas yang tiba-tiba berada di luar. Rupanya kondisi itu disebabkan oleh sang istri.
“Ini edisi antara istri tercinta doyan DIY (Do-It-Yourself) atau memang meresapi semangat efisiensi anggaran,” tulis Emil Dardak dikutip Minggu, (16/3/2025).
“Beberapa furniture rumah dinas tiba-tiba hilang dari kamar,” imbuhnya.
Perabotan yang hilang itu menurut Emil berada di garasi. Sang istri rupanya tengah mengecat kembali perabotan lama di rumah dinas.
“Ternyata ada di teras dan garasi, sedang dicat ulang sendiri dan dimandori sendiri sama @arumibachsin_94,” tandasnya.
Unggahan Emil Dardak sontak menuai berbagai respons dari warganet.
“Luar biasa ketua Dekranasda Jatim,” komentar warganet.
"Pantasan suaminya bucin orang yang dibucinin spek bidadari multitalenta gini," imbuh warganet lain.
Baca Juga: Palermo FC: Emil Audero Mengalami Nyeri Kaki
“Patut dicontoh ini sama ibu-ibu pejabat suka flexing,” tulis warganet di kolom komentar.