Suara.com - Sedang mencari tempat bukber di bogor yang murah? Bogor memang menjadi salah satu lokasi yang banyak dipilih untuk mengadakan buka bersama, bahkan untuk warga Jakarta.
Pasalnya, Bogor masih memberikan sedikit ketenangan di tengah hiruk pikuk sekaligus beberapa tempat makannya pun masih tergolong lebih terjangkau.
Rekomendasi tempat bukber di bogor yang murah
Jika Anda sedang mencari informasi tempat makan terjangkau di Bogor, pertimbangkan beberapa lokasi berikut.
1. Gurih 7 Bogor
Dilengkapi dengan air terjun mini, Gurih 7 Bogor bisa jadi salah satu restoran untuk bukber keluarga. Di sini, Anda bisa menikmati berbagai makanan khas Sunda, seperti gurame bakar dan membiarkan anak-anak menghabiskan waktu di tempat bermain.
Lokasi: Jalan Raya Pajajaran No. 102, Bantarjati, Bogor Utara, Jawa Barat.
Harga: Rp50.000–Rp100.000
2. Ceplok Telor
Jangan terkecoh, Ceplok Telor adalah nama tempat makan yang terkenal dengan sajian rice bowl beserta ragam lauk pauknya. Dengan harga mulai dari Rp29.000 saja, Anda sudah bisa menikmati Chicken Salt N Pepper.
Lokasi: Jalan Bina Marga No, 27, Baranangsiang, Bogor Timur.
Harga: Kisaran Rp30.000
Baca Juga: 5 Tempat Bukber di Jakarta Banyak Diskon Selama Ramadhan, Lebih Hemat!
3. Kotei Restaurant
Sedang mencari tempat bukber di bogor yang murah, tetapi menyajikan makanan Jepang? Kotei bisa menjadi salah satunya. Di sini, Anda bisa menyantap sushi, ramen, udon, dan sajian ala Jepang lainnya.