Inspirasi OOTD Syari tapi Tetap Modis ala Natasha Rizky, Hijrahnya Tak Henti Dipuji

Sabtu, 15 Maret 2025 | 15:41 WIB
Inspirasi OOTD Syari tapi Tetap Modis ala Natasha Rizky, Hijrahnya Tak Henti Dipuji
Natasha Rizky [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Endorse Perawatan Tidak Harus Buka Aurat

Saat membuat konten endorse perawatan di salah satu klinik kecantikan, sahabat Citra Kirana itu terlihat tampil polos dengan gamis dan khimar hitam.

Lalu saat memasuki ruang perawatan, penampilan Natasha sudah berubah dengan memakai robe yang disediakan pihak klinik, serta inner hijab sehingga auratnya tetap tertutup rapat.

4. Coba-coba Model Busana: Asymmetric Shirt

Inspirasi OOTD syari Natasha Rizky. [Instagram/@natasharizkynew]
Inspirasi OOTD syari Natasha Rizky. [Instagram/@natasharizkynew]

Berhijab tidak membuatmu harus meninggalkan model-model busana terkini. Coba intip gaya Natasha yang memakai oneset dengan atasan bermodel asymmetric shirt berikut ini.

Kemeja yang nyaris menyerupai tunik itu memanjang sampai lutut, lalu Natasha memakai bawahannya yang berupa A-line skirt berwarna senada. Untuk penutup kepalanya, Natasha memilih hijab hitam yang memperlihatkan salah satu bahunya.

5. Pakai Coat untuk Outer? Siapa Takut!

Inspirasi OOTD syari Natasha Rizky. [Instagram/@natasharizkynew]
Inspirasi OOTD syari Natasha Rizky. [Instagram/@natasharizkynew]

Eksperimen dengan outer juga bisa kamu lakukan, salah satunya dengan memakai coat seperti yang dicontohkan Natasha di salah satu postingannya.

Tak harus memakai coat polos, coba pilih striped coat atau mantel lain dengan motif untuk menjadikannya fashion statement penampilanmu. Salah satu contohnya dengan memakai gamis burgundy, striped coat berwarna hitam, dan hijab hitam.

Baca Juga: From This To This: Dulu Desta Ditolak Salaman, Kini Perlakukan Natasha Rizky bak Ukhti-ukhti

6. Mainkan Motif dan Warna

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI