5 Profesi yang Tidak Libur saat Lebaran, Apa Saja?

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Kamis, 13 Maret 2025 | 17:40 WIB
5 Profesi yang Tidak Libur saat Lebaran, Apa Saja?
Ilustrasi tenaga medis (Unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari libur Lebaran merupakan momen yang ditunggu-tunggu oleh banyak orang, karena identik dengan waktu berkumpul bersama keluarga.

Tidak hanya yang beragama Islam saja, tetapi juga seluruh agama lain di Indonesia mungkin menantikannya. Sebab, pemerintah juga menetapkan cuti hari libur sebelum dan sesudah Lebaran.

Namun, tidak semua orang bisa menikmati libur di Hari Raya Idulfitri tersebut. Beberapa profesi tetap harus bekerja demi kelancaran berbagai layanan dan kebutuhan masyarakat.

Berikut lima profesi yang tetap bertugas saat Lebaran:

1. Tenaga Medis

Dokter, perawat, dan petugas kesehatan di rumah sakit atau klinik harus tetap siaga selama Lebaran. Mereka harus memastikan layanan kesehatan tetap berjalan, menangani pasien darurat, dan merawat mereka yang sedang rawat inap.

Ilustrasi tenaga medis (Pixabay)
Ilustrasi tenaga medis (Pixabay)

2. Petugas Kepolisian

Keamanan tetap menjadi prioritas selama momen Lebaran. Polisi bertugas mengatur lalu lintas, menjaga ketertiban, serta mengamankan tempat-tempat umum dan pemukiman warga agar tetap kondusif selama liburan.

3. Petugas Transportasi

Baca Juga: 9 Perbedaan Idul Fitri di Indonesia dan Arab Saudi

Sopir bus, pilot, masinis, hingga petugas bandara dan stasiun tetap bekerja untuk memastikan masyarakat dapat mudik dan kembali dengan aman. Tanpa mereka, perjalanan Lebaran tidak akan berjalan lancar.

Ilustrasi wartawan. [The Climate Reality Project/unsplash]
Ilustrasi wartawan. [The Climate Reality Project/unsplash]

4. Petugas Media dan Penyiaran

Wartawan, kru televisi, dan penyiar radio tetap bertugas menyajikan berita terkini serta program spesial Lebaran. Mereka memastikan masyarakat tetap mendapatkan informasi dan hiburan selama liburan.

5. Pekerja SPBU

Dengan banyaknya kendaraan yang digunakan untuk mudik, SPBU tetap beroperasi untuk memenuhi kebutuhan bahan bakar masyarakat. Tanpa mereka, perjalanan mudik bisa terganggu karena sulitnya mendapatkan bensin.

Mereka yang tetap bekerja di hari raya memiliki peran penting dalam kehidupan masyarakat. Oleh karena itu, sudah sepantasnya kita menghargai dedikasi mereka yang tetap bertugas di saat banyak orang merayakan Lebaran bersama keluarga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI