Suara.com - Komedian Nunung kini hidup dengan penuh kesederhanaan di sebuah kos usai seluruh asetnya dijual. Adapun jauh sebelum dijual, harta kekayaan Nunung sebagai komedian yang sukses terbilang melimpah ruah.
Kondisi Nunung yang kini berbeda 180 derajat terungkap kala sang komedian diundang dalam berbagai acara siniar, seperti yang digelar oleh Deddy Corbuzier dan Melaney Ricardo.
Nunung di hadapan para rekan-rekan artisnya menjelaskan bahwa ia harus menjual seluruh harta kekayaannya demi menghidupi anggota keluarganya di kampung halaman.
“Aku menanggung semua keluargaku, sekitar 50 orang,” jelas Nunung ke Deddy Corbuzier, dikutip Rabu (12/3/2025).
Tak berhenti di situ, Nunung juga harus mengeluarkan uang yang tak sedikit demi pengobatan terhadap penyakit kanker payudara yang tengah ia derita.
Lantas, seperti apa harta kekayaan Nunung sebelum dijual satu per satu demi menghidupi keluarga dan pengobatannya?
Ratusan sepatu hasil karya UMKM
Komedian bernama asli Tri Retno Prayudati memang terkenal kerap memberi dukungan ke usaha lokal alias UMKM.
Nunung mengaku kepada Melaney Ricardo bahwa ia mengoleksi ratusan sepatu dari para pengrajin lokal. Dahulunya, ia menyimpan 300 pasang sepatu di rumahnya.
Baca Juga: Penampakan Kos Nunung, Melaney Ricardo Kaget: Beneran Mi?
“Ada 300 biji,” ujar Nunung ke Melaney, dikutip Rabu (12/3/2025).
Hebatnya, beberapa sepatu Nunung harganya mencapai puluhan bahkan belasan juta Rupiah.
“Satu sepatu tuh pernah mami beli, itu sepatu UMKM harganya ada 11 atau 15 juta,” Tanya Melaney ke Nunung memastikan.
Korset ratusan juta rupiah
Istri Iyan Sambiran ini juga dahulu gemar mengoleksi beraneka ragam pakaian dan aksesoris mewah.
Nunung bahkan punya satu buah korset yang harganya bisa setara dengan satu unit mobil, yakni seharga Rp250 juta.
“Aku beli korset aja Rp250 juta,” curhat Nunung ke Melaney menjelaskan masa lalunya kala bisa beli korset mahal.
Berlian
Berkat hobi belanja, Nunung kerap didatangi oleh para pedagang, salah satunya seorang pedagang berlian yang sempat menawarkan perhiasan berlian dengan harga mewah.
“Tukang berlian itu datang, nggak aku yang datang,” ucap Nunung.
Mobil edisi terbatas
Tak hanya tukang berlian, Nunung juga menjadi ‘sasaran’ para tim pemasaran dari berbagai merek mobil ternama.
Sebagai pelanggan setia berbagai dealership mobil, Nunung mendapatkan privilese istimewa ketika ia membeli satu unit Toyota Vellfire.
Mobil tersebut langsung diantar ke rumah Nunung kendati belum dibayar secara lunas, menandakan kepercayaan tinggi dari pihak dealership kepada sang komedian.
“Aku tuh beli mobil, waktu itu Vellfire. Belum tak bayar udah dianter mobilnya,” papar Nunung ke Melaney.
Ia sempat mendapat tawaran dari tim pemasaran Mercedez-Benz untuk membeli mobil edisi terbatas yang hanya dimiliki oleh dua orang di Indonesia. Dua orang tersebut salah satunya adalah Nunung.
“Mercy ulang tahun yang ke-50, dan Mercy itu cuma mengeluarkan 50 Mercy karena di hari ulang tahunnya. Di Indonesia tuh cuma ada dua (pemilik), itu kepegang aku satu,” jelas Nunung.
Kontributor : Armand Ilham