Sama-sama Dihadiahi Hermes, Harga Tas Aaliyah Massaid dan Aurel Hermansyah Beda Jauh

Husna Rahmayunita Suara.Com
Rabu, 12 Maret 2025 | 16:36 WIB
Sama-sama Dihadiahi Hermes, Harga Tas Aaliyah Massaid dan Aurel Hermansyah Beda Jauh
Aaliyah Massaid (Instagram/@aaliyah.massaid)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aaliyah Massaid mendapat hadiah tas Hermes dari Thariq Halilintar di hari ulang tahunnya yang ke-23 pada 8 Maret 2025. Tak hanya Aaliyah, ipar sekaligus sahabatnya Aurel Hermansyah juga sempat mendapat tas dari merek serupa.

Di hari pertambahan umur Aaliyah Massaid, Thariq Halilintar sengaja menyiapkan kejutan untuk istri tercinta yang kini tengah mengandung buah hati pertama mereka.

Selain anting berlian, Thariq Halilintar juga membelikan Aaliyah Massaid tas Hermes.

Hadiah itu diberikan oleh Thariq Halilintar dengan cara romantis. Kala itu, adik Atta Halilintar meminta istri untuk membuka bagasi mobil yang dihiasi balon. Di sana juga tampak kotak oranye khas Hermes.

Saat kotak oranye dibuka, tampaklah tas Hermes warna abu-abu yang diperuntukkan untuk Aaliyah Massaid. Menilik postingan @aaliyah.outfit, seri tas tersebut adalah Hermes Constance Etoupe Epsom yang dibanderol seharga Rp266,2 juta.

Sementara itu, Aurel Hermansyah juga pernah dihadiahi tas Hermes oleh Atta Halilintar. Hadiah itu diberikan setelah Aurel melahirkan putri pertama mereka yang diberi nama Ameena pada 2022 silam.

Tas Hermes hadiah untuk Aurel Hermansyah pun bukan kaleng-kelang. Tas tersebut seri Hermes Kelly 28 Shiny Porosus Crocodile with Palladium Hardware senilai Rp 1,49 miliar.

Momen Atta Halilintar kasih tas Hermes ke Aurel Hermansyah. [YouTube/AH]
Momen Atta Halilintar kasih tas Hermes ke Aurel Hermansyah. [YouTube/AH]

"Istriku tuh dari sebelum waktu mau lahiran, dia bilang pengin tas. Dia itu nyebutin tas ya merek ini lah ya guys, yang oranye-oranye ini, tapi yang croco," ucap Atta dikutip dari YouTube AH.

Jika dilihat dari harganya, tas Hermes Aurel Hermansyah jauh lebih mahal ketimbang punya Aaliyah Massaid. Wajar saja karena tas tersebut berbeda bahan dan model.

Baca Juga: Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI