Suara.com - TikToker cilik bernama Sana Arra belakangan viral karena kecerdasannya dalam bertutur kata. Sayangnya, beberapa netizen menilai Arra bersikap berlebihan di sejumlah kesempatan hingga pola asuh orang tuanya disorot.
Huru-hara pola asuh orang tua Arra ternyata sampai ke telinga psikolog Lita Gading. Secara terang-terangan, Lita Gading menegur orang tua Arra dan mengingatkan mereka agar mengajarkan attitude kepada sang anak.
"Anak kecil itu sifatnya mirroring guys, mencontoh. Apa yang dilihat oleh dia, mungkin orangtuanya, mungkin kakaknya, atau lingkungan terdekatnya," jelas Lita Gading, dilansir dari Instagram pada Rabu (12/3/2025).
"Jadi, walaupun anak ini cerdas, anak ini berceloteh dengan sifat kekanak-kanakannya, tolong diajarkan attitude," tegur sang psikolog lebih lanjut.
Berangkat dari sentilan Lita Gading, berikut akan dibahas sekilas info tentang orang tua Arra, termasuk pendidikannya. Kira-kira, orang tua Arra lulusan apa?
Pendidikan Orang Tua Arra

Sana Arra diketahui merupakan putri dari pasangan Billi Sandi Pratama dan Mega Vallentina. Keduanya rajin membagikan konten bersama Arra melalui akun TikTok bersama yang diberi nama bababubuarra.
Ya, Arra memanggil sang ayah dengan sebutan Baba, sedangkan ibunya dipanggil Bubu. Keluarga kecil yang dibangun oleh Billi dan Mega Valentina nampak sangat hangat. Terlebih dengan kehadiran Arra yang begitu cerdas.
Menilik akun LinkedIn masing-masing, Billi Sandi Pratama dan Mega Vallentina juga bukan orang sembarangan. Keduanya sekarang mengelola bisnis event organizer di Jakarta dengan Billi Sandi menjabat sebagai CEO-nya.
Billi Sandi Pratama sendiri tidak menyantumkan pendidikannya di akun LinkedIn. Namun setelah ditelusuri melalui situs PDDikti, ayah Arra diketahui pernah kuliah Jurusan Ilmu Komunikasi di Universitas Islam Bandung pada tahun 2010. Sayangnya Billi diriwayatkan tidak menyelesaikan pendidikan perguruan tingginya.
Baca Juga: Pendidikan Ifan Seventeen, Kini Diangkat Prabowo Jadi Dirut Produksi Film Negara
Berbeda dengan sang suami, Mega Vallentina meriwayatkan dirinya sebagai lulusan STBA - School for Foreign Language di akun LinkedIn. Ia berhasil lulus dengan gelar Sarjana pada tahun 2014 lalu. Mega Vallentina sendiri diketahui merupakan perempuan kelahiran 1996, jadi sekarang usianya baru 29 tahun.