Penyebab Ketiak Hitam Dan Cara Memutihkan Ketiak Dengan Produk Lokal

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:07 WIB
Penyebab Ketiak Hitam Dan Cara Memutihkan Ketiak Dengan Produk Lokal
Ketiak Hitam [Freepik]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketiak yang menghitam seringkali membuat seseorang merasa kurang percaya diri. Ada beberapa cara yang bisa dicoba untuk memutihkan ketiak, baik secara alami maupun dengan perawatan medis.

Adapun penyebab Ketiak Hitam didasari oleh beberapa sebab diantaranya :

  • Iritasi akibat mencukur atau mencabut bulu ketiak: Proses ini dapat menyebabkan peradangan dan hiperpigmentasi.
  • Penggunaan deodoran atau antiperspiran tertentu: Beberapa produk mengandung bahan kimia yang dapat mengiritasi kulit dan menyebabkan penggelapan.
  • Gesekan: Gesekan berulang dari pakaian ketat dapat menyebabkan kulit ketiak menjadi lebih gelap.
  • Acanthosis nigricans: Kondisi kulit yang ditandai dengan area kulit gelap dan tebal, seringkali di ketiak, leher, dan selangkangan. Ini bisa menjadi tanda resistensi insulin atau kondisi medis lainnya.
  • Infeksi jamur: Beberapa infeksi jamur dapat menyebabkan perubahan warna kulit.

Cara lainnya adalah dengan menggunakan produk pencerah dan pemutih ketiak.

Inilah beberapa rekomendasikan produk pencerah dan pemutih ketiak dari brand lokal yang sudah BPOM :

1. Pherini Armphit

Rekomendasi produk brand lokal pencerah ketiak yang pertama adalah PHERINI Underarm Armpit Brightening Cream.

PHERINI Underarm Armpit Brightening Cream memiliki beberapa kandungan unggulan seperti Niacinamide yang ampuh cerahkan kulit. Ada pula Olea Europia Oil yang kaya akan vitamin E & anti-inflamasi, serta Centella Asiatica Leaf Extract yang melembapkan.

Produk brand lokal ini juga ternyata sudah ber-BPOM sehingga aman digunakan oleh pria dan wanita. Produk ini juga aman digunakan untuk ketiak dan lipatan lain seperti siku dan selangkangan.

2. Whitelab Underarm

Baca Juga: Sambut Hari Raya Dengan Kulit Cerah, Cek Dulu Perawatannya

Rekomendasi kedua produk pemutih ketiak lokal ber-BPOM adalah Whitelab Underarm.

Whitelab Underarm memiliki sejumlah manfaat untuk area selakangan dan ketiak karena mengandung Niacinamide, Hyalu Complex, dan Marine Collagen.

Ketiga kandungan tersebut dapat membantu Moms mengatasi kerusakan kulit area lipatan serta menjaga kelembabannya.

Cara pemakaian produk pencerah ketiak dari Whitelab Underarm ini ialah dengan mengoleskannya di pagi dan malam hari setelah mandi.

3. Celluvie Underarm

Selanjutnya, ada  produk Celluvie Underarm Cream sebagai produk pemutih dan pencerah ketiak serta selangkangan.

Brand lokal Celluvie telah teruji secara klinis dan bersertifikasi BPOM. Anda yang punya kulit lipatan hitam tak perlu ragu lagi untuk mencoba produk ini ya.

Kandungan unggulan dalam produk ini memiliki bahan aktif mulai dari Glutathione, Centella Asiatica, hingga Niacinamide yang diklaim mampu mencerahkan area lipatan dengan cepat. Kulit pun akan terasa lembab, terhindar dari keriput.

4. Everwhite

Rekomendasi produk pencerah dan pemutih ketiak selanjutnya adalah Everwhite.

Everwhite adalah produk asal Indonesia yang sudah Go Internasional hingga ke pasar Singapura.

Penggunaan Everwhite sebagai produk pemutih ketiak telah terbukti karena mengandung beberapa varian formula seperti Niacinamide, Vit B3, dan Axillary Cream Formula.

Bahan-bahan ini dapat memberikan efek mencerahkan dan menghambat proses pembentukan pigmentasi gelap area lipatan.

Cara menggunakannya ialah dengan mengoleskan krim 2 kali sehari pada area lipatan yang gelap secara teratur dan rutin agar hasil maksimal. Tenang saja, produk sudah lulus uji klinis & BPOM.

5. LOOLOO Asiatica Brightening Serum

LOOLOO Asiatica Brightening Serum juga bisa jadi produk pencerah ketiak pilihan karena Produk ini mampu memberikan hasil yang akan terlihat dalam waktu 7 hari pemakaian rutin.

LOOLOO Asiatica Brightening Serum merupakan serum dengan konsentrasi tinggi yang berfungsi untuk mencerahkan & menghaluskan seluruh lipatan kulit yang gelap, belang, dan kasar.

Produk pencerah ketiak yang aman ini hadir dengan kandungan ekstrak Mulberry & Licorice yang bekerja mempercepat perbaikan pigmentasi warna kulit.

Selain itu ada juga kandungan Vitamin E, Centella Asiatica, dan Grape Seed oil yang merupakan "Powerful Potions" untuk memperbaiki tekstur kulit secara dramatis, menjadikan kulit lebih lembut, sehat dan cerah maksimal.

6. Brighty Underarm Cream

Terakhir, ada produk Brighty Underarm Cream yang juga bisa jadi pilihan untuk mencerahkan serta memutihkan ketiak. Produk ini merupakan produk asal Indonesia yang juga memiliki peminat.

Brighty merupakan produk yang sudah terjamin BPOM sehingga aman untuk digunakan remaja, ibu hamil, hingga alternatif tepat para pemilik kulit sensitif.

Produk pencerah kulit ketiak ini mengandung Niacinamide untuk mencerahkan area lipatan. Brighty juga mengandung manfaat lain seperti menangkal radikal bebas, mencegah penuaan dini, dan aneka manfaat lainnya.

Brighty Underarm Cream akan memberikan hasil optimal dengan penggunaan 2-3 kali sehari, dipakai secara rutin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI